• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

5 Fakta Mengenai Android ‘M’ yang Perlu Diketahui

Lebowski

2 SD
Level 2

Android ‘M’ menawarkan berbagai fitur anyar yang menarik.

Rasanya baru kemarin sore Google merilis Lollipop, versi android terbarunya. Mei tahun ini, tepatnya di ajang Google I/O, Google siap meluncurkan update terbaru dari sistem operasinya, dengan insial ‘M’. Konon, android terbaru ini mengusung perubahan tampilan antar muka, serta perombakan kinerja besar-besaran. Jelang peluncurannya, tersiar serba-serbi kabar update sistem operasi terbaru besutan Google ini. Berikut 5 kabar tersebut:

1. Direncanakan rilis pada ajang Google I/O.


Dikabarkan, jika Google akan meluncurkan Android ‘M’ pada 28 Mei 2015, tepatnya di ajang Google I/O di Fransisco, Amerika Serikat. Kabar ini terkuak dari jadwal acara I/O 2015 yang tidak sengaja dirilis. Dalam keterangannya, ‘Android for Work Update’ menjadi salah satu sesi acara, yang dihapus tak lama kemudian.

2. Kode ‘M’ merujuk pada Macadamia Nut Cookie?


Hal yang paling unik dari android adalah penamaannya yang mengikuti alfabet, berdasarkan nama cemilan manis dan makanan penutup. Nama resmi android ‘M’ memang belum diumumkan, namun tersiar kabar inisial ‘M’ merupakan Macadamia Nut Cookie (MNC).

3. Fitur Voice Access.


Fitur anyar ini membuat pengguna dapat mengontrol smartphone-nya dengan suara saja. Nantinya, Voice Access akan dikembangkan pihak ketiga, dengan fungsi menavigasi berbagai aplikasi di ponsel pintar.

4. Hadirnya fitur sidik jari.


Kehadiran fitur native fingerprint authentication, semakin memudahkan pengguna. Nantinya, pengguna dapat log in tanpa menggunakan pasword. Fitur ini merupakan terobosan termutakhir dari Google untuk sistem operasi android.

5. Mendukung platform otomotif.


Kini OS android dapat digunakan di luar perangkat tablet dan smartphone. Android ‘M’ dapat digunakan sebagai sistem operasi pada fitur hiburan kendaraan. Keunggulannya, pengguna dapat mengakses berbagai aplikasi di smartphone melalui layar yang terpasang di mobil.

Sumber Artikel http://tekno.liputan6.com/read/2238975/5-hal-yang-perlu-anda-ketahui-seputar-android-m?p=0

Courtesy Images diambil dari http://tekno.liputan6.com/read/2238975/5-hal-yang-perlu-anda-ketahui-seputar-android-m?p=0
 
Last edited by a moderator:
Top