• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Ada Spyware di Negosiasi Nuklir Iran?

ON3

Mahasiswa
Journalist
Berita Internet (IT) N3, yang memberikan informasi terbaru kepada users N3 tentang IT pada khususnya dan lainnya pada umumnya. Ada Spyware di Negosiasi Nuklir Iran?

Spyware yg berkaitan langsung dengan pemerintah Israel ditemukan di sebuah hotel yg diperkirakan menjadi tempat negosiasi nuklir Iran. Aksi mata-mata di dunia saat ini tidak hanya mengandalkan aspek fisik saja, tetapi juga secara siber. Setidaknya lima negara anggota DK PBB yaitu AS, Inggris, Perancis, Rusian & Tiongkok bersama Iran akan membahas tentang negosiasi pengayaan nuklir negara Mullah tersebut. Seperti yg sudah diketahui sebelumnya, pengayaan nuklir Iran dikhawatirkan akan menjadi pemusnah masal dalam pan&gan negara DK PBB.

Tim keamanan dari Kaspersky Lab mengatakan bahwa malware yg diperuntukkan sebagai alat mata-mata itu diperkirakan memiliki keterikatan dengan aktor negara. Walaupun mereka tidak menunjuk Israel sebagai aktor di balik pembuatan malware itu, Kaspersky Lab memperkirakan bahwa spyware tersebut dibuat dengan anggaran 10 juta dolar AS. “Spyware tersebut sangat canggih. Kami yakin aktor negara di belakang pembuatan spyware tersebut,” papar Kaspersky Lab.

Eugene Kaspersky mengatakan bahwa spyware itu sangat canggih, keberadaannya hampir menyerupai film fiksi ilmiah ala Hollywood. “Spyware tersebut diibaratkan seperti gabungan teknologi Terminator, Alien & Predator,” kata Eugene. Ditemukannya spyware itu menjadi tanda bahwa babak baru spionase siber telah dimulai. Kini pemerintah mulai menggunakan teknologi untuk memuluskan aktifitas mata-matanya.

Menurut analisis tim keamanan Kasperksy Lab, spyware itu adalah versi Duqu Malware yg sudah diperbaharui. Duqu Malware pertama kali teridentifikasi pada tahun 2011 & memiliki hubungan langsung dengan malware Stuxnet yg melumpuhkan reaktor nuklir Iran. Menurut laporan NSA yg dibocorkan oleh Snowden, Stuxnet adalah malware yg dibuat oleh pemerintah AS & Israel. Se&gkan terkait dengan Duqu Malware, Israel dicurigai berada di belakang pembuatannya.

Pada serangan Stuxnet, Iran langsung menuduh Israel & AS sebagai aktor dibalik serangan itu. Duqu Malware adalah sebuah Trojan yg dapat dikendalikan dari jarak jauh & memang difungsikan untuk mengumpulkan data intelijen. Malware tersebut memiliki kemampuan untuk mencari celah kelemahan dalam sistem komputer. Hingga saat ini belum ada informasi lebih lanjut data intelijen apa saja yg berhasil dicuri oleh spyware tersebut. Pemerintah AS sendiri hingga saat ini masih enggan berkomentar lebih lanjut terkait ditemukannya spyware itu.

Comments
comments

N3 tidak bisa memberikan klarifikasi berita diatas adalah benar 100% karena kontenAda Spyware di Negosiasi Nuklir Iran? diatas dikutip dari Internet secara gamblang.

Sumber
 
Top