• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Altermyth Akan Rilis Pendekar Tongkat Emas The Game

Ophelia

Game Maniacs
Journalist
16/12/2014

Update – 16 Desember 2014

Dugaan saya ternyata tepat. Pendekar Tongkat Emas The Game akhirnya rilis hari ini di platform Nampol, 2 hari sebelum film layar lebarnya hadir di bioskop. Game tersebut akan secara eksklusif hadir untuk platform buatan Altermtyh tersebut. Baru kemudian, mereka akan rilis di Google Play & Apple App Store. Tapi untuk kepastian waktunya, belum bisa ditentukan.

Pendekar Tongkat Emas The Game dibanderol dengan harga gratis & saya sudah mencobanya beberapa saat. Semua pendekar utama dalam film tersebut bisa kamu mainkan tetapi tidak semuanya bisa kamu akses dari awal. Beberapa karakter yg dikunci harus kamu beli menggunakan mata uang yg didapatkan selama permainan agar kamu bisa menggunakan mereka. Untuk pertama kali kamu hanya disuguhkan sang guru yg diperankan oleh Christine Hakim.



Sementara untuk core gameplay sendiri, game ini mirip seperti Fruit Ninja di mana kamu harus menghalau semua batu yg datang ke arah kamu. Ada halangan berupa telur yg tidak boleh kamu pukul / penglihatanmu akan berkurang.

Sambil menunggu film ini hadir di bioskop, lebih baik langsung saja kamu mainkan Pendekar Tongkat Emas The Game melalui tautan di bawah ini. Jangan lupa sampaikan komentar kamu mengenai game ini di kolom komentar ya.

Nampol Link: Pendekar Tongkat Emas The Game, Gratis

Artikel Asli – 11 Desember 2014

Dua insan perfilman Indonesia yg cukup terkenal, Riri Riza & Mira Lesmana, kembali akan merilis sebuah film berjudul Pendekar Tongkat Emas. Film ini mengambil tema yg sangat anti-mainstream yaitu dunia persilatan, di tengah gempuran film bertema percintaan / horor komedi yg ada di dunia film Indonesia. Saya tidak akan membahas film ini, tetapi saya akan membahas game yg diadaptasi dari Pendekar Tongkat Emas.

Adalah Altermyth yg bekerja sama dengan Miles Film yg akan merilis Pendekar Tongkat Emas The Game untuk platform mobile. Game ini pun mengambil cerita yg kurang lebih sama dengan film layar lebarnya di mana kamu harus menjalani serangkaian latihan agar skill kamu semakin bertambah kuat & pada akhirnya bisa mendapatkan tongkat emas dari sang guru.

Kalau dilihat sekilas dari trailer, Pendekar Tongkat Emas The Game sepertinya akan mengambil pendekatan Fruit Ninja sebagai core gameplay. Akan ada batu yg datang ke arah kamu & kamu harus swipe untuk memukul batu tersebut dengan tongkat yg nampak dalam sudut pandang orang pertama. Tidak hanya itu saja, akan ada jebakan juga berupa telur yg tidak boleh kamu pukul. Skor sendiri akan dihitung berdasarkan jumlah batu yg berhasil kamu pukul.
Sebelum ini, Altermyth juga menggunakan Nampol untuk merilis game Cherrybelle The Magic Diaries

Sayangnya belum ada informasi lebih lanjut mengenai game ini. Saat ini saya sedang menghubungi pihak Altermyth untuk meminta informasi lebih banyak mengenai Pendekar Tongkat Emas The Game. Dari dugaan saya & dari bagian akhir pada trailer, game ini akan hadir di platform Nampol buatan Altermyth terlebih dahulu.

Sedangkan untuk tanggal rilis, saya hanya bisa berasumsi kalau game ini akan rilis tidak jauh dari tanggal penayangan film tersebut yaitu 18 Desember 2014. Kita tunggu saja kabar selanjutnya!
TagsKarya Anak Bangsa

Dikutip dari sini
 
Top