• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Gaming Berantas Cheater, Developer Game Lokal ini Layangkan Gugatan

Lebowski

2 SD
Level 2


Tak tanggung-tanggung Berantas Cheater, Developer Game Lokal ini Layangkan Gugatan.

Perang terhadap pengguna cheat nampaknya semakin berkobar. Kali ini, Flux Studio atau PT Flux Asia Solusindo, developer game mobile lokal mengambil langkah tegas untuk membasmi para cheater. Tidak tanggung-tanggung, pengembang game Cuma Ceban ini bahkan melayangkan somasi via email kepada penyebar cheat.



Somasi dilayangkan kepada pemilik website penyebar cheat game Cuma Ceban yang dikembangkan PT Flux Asia Solousindo.

Surat gugatan tersebut juga di-posting di halaman facebook resmi Filux Studio. Melalui kuasa hukumnya, D.B.D Marbun, SH MPSI & Associate, Felix Studio menuntut Fadhill Rachman, pemilik website penyebar cheat game Cuma Ceban, untuk segera menutup websitenya dalam tempo 1 x 24 jam. Tak hanya itu, pihaknya juga menuntut permintaan maaf atas kerugian material dan non material.

“Jika tidak ada itikad baik, Flux Studio akan mengambil tindakan ke ranah hukum,” tulis Flux Studio dalam somasinya.



Dugaan gugatan itu dikarenakan cheat yang digunakan memungkinkan gamer meraih poin tinggi. Dimana poin tersebut dapat ditukar dengan berbagai hadiah menarik.

Sedangkan untuk para pengguna cheat-nya, Flux Studio hanya memberikan peringatan tertulis yang juga dikirimkan melalui surat elektronik. Cuma Ceban merupakan game android berisi beberapa mini game yang menantang. Game gratis di Playstore ini menawarkan undian berhadiah bagi pemainnya. Hadiahnya berupa barang-barang mewah seperti smartphone dan smartwatch yang diberandol seharga 10 ribu rupiah. Diduga, cheat yang dikembangkan Fadhill Rachaman memungkinkan gamer mendapatkan poin tertinggi di dalam game.

Sumber Artikel http://www.kotakgame.com/berita/detail/50595/Serius-Basmi-Cheater-Developer-Game-Indonesia-Ini-Berani-Tegas

Courtesy Images diambil dari http://www.kotakgame.com/berita/detail/50595/Serius-Basmi-Cheater-Developer-Game-Indonesia-Ini-Berani-Tegas
 
Top