• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Liga Indonesia Djadjang Nurdjaman Pinta Empat Pemain Persib Bandung Bersabar

Bola

SBOBET
Journalist
Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman meminta empat pemain yang belum mendapatkan kesempatan tampil di Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 agar bersabar menunggu menit bermain.

Hingga 13 laga Persib di ISC A 2016, empat pemain memang belum pernah menginjakkan kaki di atas lapangan, yakni M Ridwan, striker Yandi Sofyan Munawar, Rudiyana, dan M Agung Pribadi. Sedangkan Rachmad Hidayat belum pernah dimainkan sejak kursi pelatih diambil Djanur, sapaan Djadjang.

"Mereka bisa saja [dimainkan]. Masih ada Yandi, Rudi, dan Ridwan [yang belum dimainan]. Sabar lah nanti ada saatnya. Hermawan sudah pernah main musim ini, dan Rachmad juga, tapi belum kalau sama saya,” ungkap Djanur.

"PR [pekerjaan rumah] saya masih banyak. Saya baru selesai rotasi [pemain], dan saya sudah mengubah cara bermain. Sekarang mulai merambat dari kaki ke kaki. Berarti masih sisa dua lagi yang belum teratasi, finishing touch dan lini belakang.”

SIMAK JUGA
Yanto Basna Inginkan 'Debut' Manis Di Serui
Djanur: Tim Sekelas Persib Tak Pantas Tumpul
Atep Pinta Striker Persib Tak Disalahkan

Begitu juga dengan Agung yang masuk ke dalam daftar pemain ke Serui. Djanur mengindikasikan bakal memainkan Agung di sektor bek kanan saat menghadapi Perseru, Sabtu (6/8). Namun, Djanur akan melihat kesiapan seluruh pemain sebelum memasukkan nama mereka ke starting list.

"Indikasinya ke situ. Di dalam latihan Agung menunjukkan dia layak ditampilkan. Untuk di kiri, nanti kita lihat saja dulu, kan masih ada Jajang [Sukmara] dan Tony [Sucipto],” jelas Djanur.

Sementara itu, gelandang Robertino Pugliara bertekad membantu barisan depan mencetak gol dengan memberikan umpan akurat. Menurut Pugliara, ia merasa bersalag belum memberikan umpan matang kepada para penyerang.

"Saya merasa enggak bisa kasih umpan untuk cetak gol. Saya enggak tahu kenapa, ada rasa bersalah. Mudah-mudahan di Perseru saya bisa kasih assist. Kasih assist penting, tapi cetak gol juga penting,” ucap Pugliara. (gk-68)

liga indonesia isl, live score, wikipedia, pes 2013, divisi 1, 2014, super, Djadjang Nurdjaman Pinta Empat Pemain Persib Bandung Bersabar
 
Top