• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Liga Jerman FOKUS: Trio Finalis Ballon D'Or Dalam Angka

Bola

SBOBET
Journalist
Pepe bilang akan jadi "skandal" kalau Cristiano Ronaldo tak memenangi Ballon d'Or. Menurut Xavi bintang Portugal itu bahkan tak pantas masuk tiga besar. Dino Zoff mengklaim Manuel Neuerlayak meraihnya tapi tak punya kans untuk menang. Jose Mourinho tak peduli tentang trofi ini, dan menyatakan itu "buruk untuk sepakbola".
Bicara Ballon d'Or, semua penikmat sepakbola pasti memiliki opini, juga agenda. Walhasil, saat mendiskusikan isu yang subjektif ini, seringkali hal terbaik untuk dilakukan adalah beralih ke angka-angka untuk menemukan kebenaran.

Karena itu, Goal memutuskan untuk menyajikan fakta dan angka terkait ketiga nomine utama selama periode voting Ballon d'Or (30 November 2013 hingga 21 November 2014). dalam upaya menetapkan pemain yang paling pantas untuk meraih gelar individual paling prestisius ini.

Mempertimbangkan periode di atas, maka pencapaian Lionel Messi memecahkan rekor gol terbanyak sepanjang masa La Liga dan Liga Champions tak masuk hitungan. Kendati demikian, statistiknya dengan Barcelona dan Argentina tetaplah istimewa.

Tapi pantaskah pemenang empat kali Ballon d'Or itu merebut kembali gelar dari tangan Ronaldo, yang, menyusul produktivitas tingginya awal musim ini, sekarang memiliki rasio terbaik di La Liga dengan rerata 1,13 gol per partai?

Lalu bagaimana dengan rentetan aksi heroik Neuer dalam kampanye Jerman di Piala Dunia yang berakhir dengan gelar juara? Bukankah demonstrasi terhebatnya dalam memainkan peran 'sweeper-keeper' patut diapresiasi?

Well, silakan ambil kesimpulan dari dari data di bawah.

Akan tetapi, kita pantas mengingat kata-kata dari Fatih Terim, yang menuturkan: "Statistik itu seperti rok mini: tak mengungkapkan semuanya."



71 - Messi menyamai rekor gol sepanjang masa Raul di Liga Champions dengan dwigolnya kontra Ajax pada 5 November. Andalan Barca ini lantas melampaui rekor tersebut dengan hat-trick versus APOEL dalam partai berikut sebelum menambah koleksinya jadi 75 buah dengan satu gol melawan PSG pada matchday 6.

54 - Ronaldo mencetak 54 gol hanya dalam 60 penampilan, termasuk uji coba internasional, untuk klub dan negara antara 30 November 2013 dan 21 November 2014.

34 - Menyusul delapan golnya di fase knock-out Liga Champions 2013/14, Ronaldo kini menjadi topskor turnamen untuk babak gugur.

22 - Ronaldo menyamai rekor hat-trick La Liga terbanyak milik Telmo Zarra dan Alfredo Di Stefano dengan trigolnya melawan Athletic Bilbao pada 5 Oktober. Bintang Portugal ini lalu memecahkan rekor tersebut dengan memborong semua gol Madrid dalam kemenangan 3-0 atas Celta pada 6 Desember.

21 - Pada 23 Maret, Messi membukukan hat-trick dalam kemenangan Barcelona 4-3 di kandang Real Madrid untuk menjadi topskor sepanjang masa El Clasico, dengan treble tersebut mengatrol koleksinya jadi 24, unggul tiga atas Di Stefano.

21 - Messi mengemas total 21 assist untuk klub dan negara selama periode voting Ballon d'Or - tiga lebih banyak ketimbang Ronaldo.

17 - Ronaldo melewati rekor Messi untuk gol terbanyak dalam semusim Liga Champions (14) dengan memborong 17 gol untuk Madrid dalam perjalanan ke tangga juara musim lalu.

17 - Ronaldo juga mengemas 17 gol dalam laga pembuka La Liga musim ini - sebuah rekor baru. Yang lebih istimewa lagi, pemain 29 tahun itu sempat absen sekali dalam rentang tersebut. Ronaldo mencapai 20 gol hanya dua matchday kemudian, yang juga menjadi rekor di Primera Division.



15 - Dengan golnya dalam kemenangan Madrid di kandang Copenhagen pada 10 Desember 2013, Ronaldo memecahkan rekor gol terbanyak di Liga Champions dalam setahun kalender.

14 - Hat-trick Messi di Santiago Bernabeu pada Maret, yang telah disebutkan di atas, juga membawanya sejajar dengan Di Stefano dalam perolehan gol El Clasico khusus di ajang La Liga.

12 - Messi menjadi pencetak assist terbanyak dalam sejarah El Clasico pada Maret dengan menyuplai umpan yang dikonversi Andres Iniesta untuk gol pembuka.

10 - Sepuluh dari 54 gol Ronaldo datang dari eksekusi penalti, atau setara dengan 19 persen dari perolehan gol totalnya. Sementara 15 persen gol Messi dicetak dari titik putih.

9 - Neuer menorehkan sembilan clean sheet di Bundesliga sebelum penutupan voting Ballon d'Or. Kiper 28 tahun itu lantas membukukan empat clean sheet lagi sebelum jeda musim dingin untuk mengukir rekor baru untuk paruh pertama dalam satu musim Bundesliga. Secara total, gawang Neuer hanya dijebol empat kali, yang juga menandai milestone baru di kasta teratas Jerman.

9 - Gol Ronaldo di markas Copenhagen pada Desember 2013 juga memastikannya mengkleim rekor gol terbanyak dalam semusim di fase grup Liga Champions. Namun, torehan ini kemudian disamai oleh striker Shakhtar Donetsk, Luiz Adriano.

9 - Dengan golnya kontra Eibar pada 22 November 2014, Ronaldo menjadi pemain pertama yang mencetak gol kontra semua lawan yang pernah dihadapi di La Liga.

8 - Messi telah menembus tiga besar finalis Ballon d'Or untuk kali kedelapan. Yang bikin catatan ini lebih hebat, ia melakukannya secara berturut-turut, dimulai dari edisi 2007.

7 - Ronaldo dan Messi sama-sama mengukir rekor masuk FIFPro World XI selama tujuh tahun beruntun, yang pertama adalah pada 2007.

5 - Ronaldo dan Messi sama-sama menjadi pemain pertama yang mampu mencetak setidaknya 25 gol dalam lima musim beruntun La Liga setelah masing-masing mengemas 31 dan 28 gol selama kampanye 2013/14.

4 - Neuer hanya kebobolan empat gol sepanjang paruh kedua Bundesliga 2013/14, rekor baru untuk kasta teratas Jerman.

3 - Ronaldo memborong tiga trofi LFP untuk gol terbaik, penyerang terbaik, dan pemain terbaik pada akhir musim 2013/14 - prestasi yang tak pernah dicapai siapa pun sebelumnya.



3 - Neuer mengklaim tiga medali juara pada 2014, dengan memenangi Bundesliga dan DFB-Pokal pada Mei bersama Bayern Munich sebelum meraih prestasi tertinggi di sepakbola, kampiun Piala Dunia, dengan Jerman pada Juli.

3 - Ronaldo juga meraih tiga trofi selama periode voting Ballon d'Or, menjuarai Copa del Rey dengan Real Madrid pada April (meski ia tak bermain di final), Liga Champions hanya sebulan berselang dan Piala Super UEFA pada Agustus.

3 - Ronaldo menyamai rekor Messi meraih tiga Sepatu Emas Eropa dengan memenangi titel tahun ini bersama Luis Suarez. Bintang Portugal dan Uruguay itu sama-sama mengemas 31 gol sepanjang musim 2013/14.

3 - Gol Ronaldo di menit ke-52 dalam kemenangan Madrid atas tuan rumah Schalke pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions musim lalu menjadikannya pemain pertama yang mencapai dobel digit di turnamen selama tiga musim beruntun.

2 - Dengan konversi penaltinya dalam kemenangan 4-1 Madrid atas Atletico di final UCL 2014, Ronaldo menjadi pemain pertama yang mencetak gol di partai puncak turnamen untuk dua tim juara berbeda, setelah sebelumnya juga masuk papan skor dalam keunggulan Manchester United atas Chelsea pada 2008.

2 - Neuer hanya kebobolan dua gol di kandang pada Bundesliga 2014/15 sebelum jeda musim dingin - rekor terendah sepanjang paruh pertama musim.

2 - Trigol Messi kontra Madrid pada Maret menjadikannya pemain pertama yang mampu membukukan dua hat-trick di El Clasico. Pada saat bersamaan, Messi juga menjadi pemain pertama yang sukses mencetak tiga gol sekaligus dalam satu laga melawan tim yang dilatih Carlo Ancelotti.

1 - Neuer dianugerahi Sarung Tangan Emas setelah terpilih sebagai kiper terbaik di Piala Dunia 2014.

1 - Sosok kelahiran Gelsenkirchen itu menjadi kiper pertama yang menembus tiga besar finalis Ballon d'Or sejak Gianluigi Buffon menjadi runner-up di belakang rekan senegaranya dari Italia, Fabio Cannavaro, pada 2006.

liga jerman, u19, hari ini, logo, seri b, malam ini, klasemen, FOKUS: Trio Finalis Ballon D'Or Dalam Angka
 
Top