• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Google Akan Matikan Android Jelly Bean?

Ophelia

Game Maniacs
Journalist
<p style="text-align: justify;">Sistem operasi paling baru dari Google, Android 4.4 KitKat, telah lama meluncur dan masih jarang ditemui di beberapa seri ponsel. Untuk memperluas pangsa pasar Android 4.4 KitKat, Google dikabarkan akan 'mematikan' OS Android lawas. Tapi jangan kaget dulu, yang bakal dimatikan hanya OS Android Jelly Bean 4.3 ke bawah. Hal ini dilakukan Google agar penyebaran sistem operasi Android Google lebih merata dari satu versi ke versi yang lain.</p><p style="text-align: center;"><img src="http://www.indogamers.com/system/upload/media/pictures/52fd7c0b7880a1392344075google-android-jelly_bean-5.0-phone-2.jpg" alt="Google Akan Matikan Android Jelly Bean?" width="523" height="350" /></p><p style="text-align: justify;">Selain itu, strategi ini juga dilakukan Google untuk meningkatkan jumlah penggunaan Android 4.4 KitKat yang meluncur pada Oktober lalu ke smartphone Android buatan OEM di pasaran.</p><p style="text-align: justify;">Google dilaporkan menekan perusahaan produsen ponsel untuk membuat smartphone dengan sistem operasi Android terbaru.&nbsp;Dari bocoran data tersebut, tercatat sistem operasi Android Gingerbread, Honeycomb, Ice Cream Sandwich, dan Jelly Bean 4.1 akan dimatikan per 1 Februari 2014. Google tak akan memberikan izin pada perusahaan manufaktur untuk memproduksi smartphone dengan OS disebutkan disertai dengan Google Mobile Services (GMS) mulai Februari 2014.</p><p style="text-align: justify;">GMS sendiri adalah layanan aplikasi mobile dari Google seperti Google Play Store, Google Music, Google Photo, Google Play Magizen, dan lain-lain. Berdasarkan lansiran tersebut, saat ini Google sudah melarang perusahaan smartphone untuk menggunakan Android 4.1 Jelly Bean di smartphone yang akan diluncurkan ke pasaran.&nbsp;Kebijakan ini dikabarkan juga akan diterapkan ke Android 4.2 hingga Android 4.3 dalam beberapa waktu ke depan. Google sendiri disebut juga akan menerapkan kebijakan baru yang mana akan menutup satu seri sistem operasi setelah operasi terbaru di atasnya meluncur ke pasaran selama sembilan bulan.</p><p style="text-align: center;"><img src="http://www.indogamers.com/system/upload/media/pictures/52fd7c1a74e5b1392344090jelly-bean-chart-100019732-orig.jpg" alt="" width="397" height="300" /></p><p style="text-align: center;">Terlihat OS Gingerbread merupakan OS yang sangat banyak dipakai menyusul ICS dan Jelly Bean dengan presentasi yang tidak berbeda jauh.</p><p style="text-align: justify;">Terkait kebijakan ini, Google juga memberikan sanksi keras ke perusahaan smartphone yang masih membandel menggunakan Android 4.1 Jelly Bean ke bawah pada smartphone terbarunya. Sanksi akan diberikan Google dengan tidak menyediakan layanan Google Mobile Service (GMS) yang terdiri dari Google Apps dan Google Play Services pada smartphone tersebut.&nbsp;</p><p style="text-align: center;"><img src="http://www.indogamers.com/system/upload/media/pictures/52fd7cbfdcf061392344255jelly_bean_720w.png" alt="" width="568" height="300" /></p><p style="text-align: justify;">Sedangkan smartphone dengan OS Android 4.2 Jelly Bean tak akan diproduksi lagi per 24 April 2014. Dan ponsel bersistem operasi Android 4.3 Jelly Bean juga tak akan diproduksi lagi per 31 Juli 2014. Yang kemudian hanya tersisa Android 4.4 KitKat sebagai OS dari Google.(Afg)</p>

Sumber
 
Top