• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Liga Indonesia Jafri Sastra Fokus Benahi Komunikasi Antarpemain Persipura Jayapura

Bola

SBOBET
Journalist
Persipura Jayapura menyatakan sudah siap meladeni Persija Jakarta, dalam laga pembukaan Indonesia Soccer Championship A (ISC A) di Stadion Mandala, Jayapura, 29 April nanti. Sukses mendulang dua kemenangan dalam turnamen segitiga di Makassar, beberapa waktu lalu, juga menjadi modal awal tim Mutiara Hitam menghadapi Persija.

Meski begitu, Pelatih Persipura, Jafri Sastra, mengatakan timnya tetap ada yang harus dibenahi menjelang laga tersebut. "Saya kira hanya tinggal faktor komunikasi antarpemain jadi fokus kami, karena ada pemain baru dan pemain muda yang baru bergabung," ucap Jafri, saat dihubungi Goal Indonesia.

SIMAK JUGA
Persipura Jayapura Bekap PSM Makassar
PSM Waspadai Kecepatan Pemain Persipura
Sikap Ferdinand Sinaga Bikin Luciano Gusar

"Tapi setidaknya, hasil lumayan bagus di Makassar membuat kami makin percaya diri menghadapi kompetisi ini," tambah pelatih asal Padang ini.

Sedangkan Boaz, ikon dan kapten Persipura dinilai Jafri tidak ada masalah. Bahkan dalam laga di Makassar, Boaz mampu mencetak satu gol.

"Boaz memang pemain spesial, kehadirannya tak hanya menambah kekuatan tim, tapi juga menjadi inspirasi dan panutan bagi pemain lain," tutup mantan pelatih Semen Padang dan Mitra Kukar ini.(gk-33)

liga indonesia isl, live score, wikipedia, pes 2013, divisi 1, 2014, super, Jafri Sastra Fokus Benahi Komunikasi Antarpemain Persipura Jayapura
 
Top