• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Kecerdasan Buatan Milik Baidu Tersedia untuk Publik

Ophelia

Game Maniacs
Journalist

Raksasa perusahaan internet asal Cina, Baidu,beberapa waktu lalu mengumumkan bahwa mereka telah membuka kode sumber (source code) kecerdasan buatan (AI) yg dikembangkannya ke publik. Kode sumber tersebut bernama Warp-CTC & sudah bisa diakses melalui GitHub. Lalu apa saja yg bisa dilakukan dengan kode tersebut?

Warp-CTC merupakan kode sumber yg digunakan untuk deep machine learningsalah satu bagian dari machine learning untuk analisis data yg banyak & kompleks, yg telah didesain untuk berjalan dengan sangat cepat pada prosesor terbaru.

Nervana, startup dari AS yg menyediakan layanan analisis deep learning untuk perusahaan yg tidak mampu / tidak ingin membuat teknologi tersebut, telah memanfaatkan kode sumber tersebut sebagai bagian dari teknologi mereka.

Contoh lain adalah Deep Speech 2, sebuah sistem pengenal percakapan bahasa Inggris & Mandarin yg dikembangkan oleh Universitas Cornel, di New York, AS.



Selain menguntungkan publik, ini adalah salah satu contoh timbal balik yg akan diterima Baidu dengan membuka kode sumber mereka ke publik. Dengan Deep Speech 2, Baidu memungkinkan lebih banyak orang untuk mengakses layanan-layanan mereka yg sebagian besar menggunakan bahasa Mandarin.

Baca juga: Kumpulan Perusahaan Pembuat Drone yg Perlu Kamu KetahuiBagaimanapun Baidu bukanlah satu-satunya perusahaan teknologi yg membuka kode sumber mereka ke publik. Google & Facebook adalah perusahaan teknologi lain yg juga membuka kode sumber kecerdasan buatan mereka ke publik.

Sebagai contoh, beberapa waktu lalu Google meluncurkan Tensor Flow, kode sumber mesin kecerdasan buatan yg digunakan oleh Google pada bulan November 2015 lalu. Sebulan kemudian Facebook meluncurkan kode sumber Big Sur, server untuk menjalankan algoritma kecerdasan buatan.

(Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah)

Dikutip dari sini
 
Top