• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Liga Indonesia Laporan Pertandingan: PSM 30 Gresik United

Bola

SBOBET
Journalist
Gresik United tidak mampu memanfaatkan keunggulan jumlah pemain, dan dipaksa menelan kekalahan 3-0 dari tuan rumah PSM Makassar dalam laga perdana kedua tim di Grup D Piala Presiden 2015 di Stadion Andi Mattalatta, Senin (31/8) malam WIB.

Kemenangan telak ini menempatkan PSM di puncak klasemen sementara dengan nilai tiga, unggul selisih gol dari Pusamania Borneo FC yang di laga sebelumnya menumbangkan Persipasi Bandung Raya 2-0.

Babak pertama

PSM dan Gresik United menerapkan permainan terbuka sejak peluit kick-off ditiupkan wasit. Tim tamu mendapatkan kesempatan di menit awal, tapi tendangan keras Yusuf Effendi dari luar kotak penalti dapat diamankan kiper Dimas Galih Pratama.

Tuan rumah merespon dengan melakukan tekanan, tapi serangan yang dibangun PSM mudah dipatahkan barisan belakang Gresik United. Sebaliknya, tim tamu mendapatkan peluang lewat tendangan bebas Fitra Ridwan di menit kesepuluh, namun dapat ditepis Dimas.

Permainan cepat Gresik United, serta pergerakan Herman Dzumafo dan Rico Simanjuntak membuat barisan belakang PSM harus bekerja keras. Bahkan, Ferdinand Sinaga terpaksa harus turun membantu pertahanan PSM.

Namun publik Makassar bersorak kegirangan pada menit ke-27 setelah Syamsul Chaeruddin membawa PSM unggul lewat eksekusi penalti. Wasit menunjuk titik putih setelah Rendy Siregar melakukan pelanggaran terhadap Ferdinand.

Pertandingan antara PSM dan Gresik United makin menarik. Gresik United berusaha mengejar ketertinggalan, tapi sulit menembus pertahanan PSM. Namun PSM harus kehilangan pemain menjelang babak pertama berakhir setelah Iqbal Samad menerima kartu kuning kedua, karena melanggar M Kamri.

Babak kedua

Kalah jumlah pemain memaksa pelatih PSM Assegaf Razak memasukkan pemain berkarakter bertahan Tamsil Sijaya, dan menarik keluar M Rahmat. Kendati demikian, PSM tetap memperagakan permainan agresif untuk menggandakan keunggulan.

Hasilnya, PSM sukses memaksa kiper M Ridwan memunggut bola dari jalanya untuk kali kedua pada menit ke-52 setelah tidak berhasil membendung tendangan bebas menyusur tanah yang dilepaskan Aditya Putra Dewa. Skor 2-0 untuk tim Juku Eja.

Gresik United meningkatkan intensitas serangan untuk memperkecil ketertinggalan. Tekanan ini membuat Rasyid Bakrie nyaris melakukan gol bunuh diri saat ingin menghalau bola di menit ke-60, beruntung masih membentur tiang gawang.

PSM berhasil memperbesar keunggulan pada menit ke-68 melalui tendangan penalti Ferdinand. Hadiah penalti diberikan wasit menyusul pelanggaran handsball pemain Gresik United di kotak terlarang.

Tertinggal tiga gol dari sepuluh pemain lawan membuat Gresik United ambruk. Akibatnya, PSM mendapatkan sejumlah peluang yang mengancam gawang M Ridwan, namun belum bisa mengubah papan skor. Hanya saja, PSM kembali kehilangan pemain setelah Hendra Wijaya diganjar kartu kuning kedua di masa injury time. Skor 3-0 tetap bertahan hingga peluit panjang ditiupkan wasit

Berikut susunan pemain kedua tim:

PSM: Dimas Galih Pratama; Hendra Wijaya, Agung Prasetyo, Iqbal Samad, Satrio Syam, Rasyid Bakri (Kurniawan 83'), Ardan Aras, Syamsul Chaeruddin, Aditya Putra Dewa (Muchlis 83'), Ferdinand Sinaga, M Rahmat (Tamsil 46').

Cadangan: David Ariyanto; Razul Z, Suwandi Sofyan, Kurniawan Karman, Tamsil Sijaya, Maldini Pali, Muchlis Hadi Ning.

Gresik United: M Ridwan; Supriyono, Rendi Siregar, Agus Nova, M Rifky, Fitra Ridwan, Bima Sakti, M Kamri (Wismoyo 73'), Yusuf Effendi (Fahrizal 62'), Rico Simanjuntak, Herman Dzumafo.

Cadangan: Bayu A; Wismoyo, Habib Syukron, David Faristian, Fahrizal Dillah, Romi Agustiawan, Kacung KM.

liga indonesia isl, live score, wikipedia, pes 2013, divisi 1, 2014, super, Laporan Pertandingan: PSM 30 Gresik United
 
Top