• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Mungkinkah Microsoft Menjadi Open Source?

ON3

Mahasiswa
Journalist
Berita Internet (IT) N3, yang memberikan informasi terbaru kepada users N3 tentang IT pada khususnya dan lainnya pada umumnya. Mungkinkah Microsoft Menjadi Open Source?

Dahulu, Microsoft adalah musuh terbesar para penggemar open source. Steve Ballmer pernah menyatakan bahwa open source adalah sebuah kanker di dunia komputer. Begitu juga Bill Gates. Orang terkaya di dunia itu menyatakan hal yg sama & menjadikan close source yg diusung Windows sebagai anti tesis terhadap open source. Paradigma yg beredar di kalangan awam adalah sistem operasi berbasis close source lebih aman ketimbang open source karena sifatnya tertutup.

Bruce Schneier, pakar keamanan komputer terkenal di dunia pernah menyatakan bahwa sistem operasi berbasis clouse source tidak selamanya aman. Orang beranggapan sistem close source aman. Saygnya tidak demikian, papar Schneier. Dalam blog yg ia tulis, banyak orang yg bisa membuka sistem keamanan close source & menemukan banyak kejanggalan di mana keamanan yg bersifat rahasia tidak bisa selamanya dikatakan aman.

Untuk beberapa orang, open source lebih meyakinkan karena setiap orang bisa saling memperbaiki sistem operasi masing-masing. Seiring dengan berkembangnya sistem Android yg berbasis open source, Microsoft pun mulai bergerak ke arah tersebut. CEO Microsoft, Satya Nadella menyatakan bahwa perusahaannya kini sudah menjadi Linux lovers. Microsoft sendiri telah membuka sistem open source untuk .NET framework untuk Linux. Tidak hanya itu saja, cloud computing Microsoft Azure pun telah kompatibel dengan sistem Linux.

Apakah ini pertanda bahwa Microsoft akan beralih menjadi perusahaan yg mengoperasikan sistem open source? Berdasarkan pernyataan resmi dari pihak Microsoft sendiri, mereka memang mengadopsi beberapa fitur untuk open source. Tetapi, bisnis mereka tetap berbasis close source. Microsoft Technical Fellow, Mark Russinovich pada suatu acara pernah menyatakan bisa saja Microsoft beralih ke arah open source. Ini Microsoft yg baru, tegas Russinovich.

Walaupun begitu, Al Gillen, VP Program dari IDC menyatakan bahwa peralihan Microsoft dari close source menjadi open source tidaklah mudah. Perusahaan tidak hanya sekadar mempublikasikan kode sistem operasi mereka ke publik. Butuh usaha lebih, tegas Gillen. Microsoft butuh komunitas & orang-orang yg akan mengembangkan sistem operasi mereka, tambahnya.

Lebih lanjut, Gillen mengatakan perubahan paradigma ini tidak terlepas dari keinginan mereka untuk berkompetisi dengan Android. Seandainya Microsoft akan bermigrasi, mereka perlu merumuskan strategi bisnisnya, kata Gillen. Ketimbang langsung membidik pangsa pasar komputer, ada baiknya organisasi melihat peluang di pasar telepon pintar orpun tablet, tandasnya. Gillen mengatakan bahwa pangsa pasar Microsoft di telepon pintar & tablet pun masih memberikan tantangan berat bagi perusahaan tersebut.

Dari sudut pan&g pakar dari Indonesia, Onno W. Purbo adalah pribadi yg tegas memilih open source ketimbang close source. Saat diwawancara oleh CISO Magazine, Onno menganalogikan bahwa close source diibaratkan seperti membeli kucing dalam karung. Ia melihatnya dari sisi keamanan. Mana yg bisa lebih dipercaya? Apakah yg bisa diuji or tidak? kata Onno. Saya lebih memilih apa yg bisa dilihat, lanjutnya. Baginya tingkat keamanan close source belum tentu bisa memberikan jaminan mutlak.

Comments
comments

N3 tidak bisa memberikan klarifikasi berita diatas adalah benar 100% karena kontenMungkinkah Microsoft Menjadi Open Source? diatas dikutip dari Internet secara gamblang.

Sumber
 
Top