• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

NVIDIA X1 - System on Chip Pengguncang Dunia Mobile

Ophelia

Game Maniacs
Journalist
08/01/2015

Jika kamu rajin mengikuti perkembangan teknologi maka seharusnyakamu tahu tentang CES 2015. Ini adalah pameran teknologi konsumen terbesar di planet ini yg berlangsung satu tahun sekali di Las Vegas. Walaupun memamerkan teknologi konsumen (artinya nanti kamu dapat membelinya) tapi pameran ini tidak terbuka untuk umum, yg bisa menghadiri adalah pelaku industri lainnya seperti representatif manufaktur / media. Hari ini saya akan mengajak kamu melihat dua chip terbaru untuk mobile (smartphone & tablet)yang akan mengguncang dunia mobile.
NVIDIA Tegra X1


Yang pertama adalah Tegra X1 dari NVIDIA. Tahun lalu NVIDIAmengumumkan Tegra K1 sebagai SoC (System on Chip) paling cepat di dunia dengan tujuan memperkecil jarak antara mobile gaming dengan PC & console. Pada saat itu saya hanya berkata “Ya coba saja, saya ingin melihat”. Namun sekarang dengan Tegra X1 saya sudah percaya.

Tegra X1 adalah SoC terbaru dari NVIDIA yg mengusungprosesor 64-bit dengan 8 core, GPU Maxwell 265 Cuda Core (arsitektur yg sama dengan graphic card desktop), kemampuan untuk memproses resolusi 4K, & penggunaan energi yg sangat kecil. Jika kamu kurang mengerti bahasa teknis maka pada dasarnya Tegra X1 adalah SoC yg sangat-sangat kencang untuk mobile. Tegra X1 juga adalahprosesor pertama yg menembus 1 teraflop. Pada tahun 1997 dibutuhkan 130 kabinetprosesor dengan luas 230 meter persegi untuk mencapai kecepatan yg sama.



Tahun 2012, demo Unreal Engine 4 adalah sesuatu yg menjadi parameter performa PC kelas atas. Tahun 2013 demo ini dilakukan olehPlayStation 4 & di awal tahun 2015 ini demo yg sama dilakukan denganTegra X1. Walaupunperforma demo masih relatif sama, namun yg sangat membedakan adalah penggunaan daya.

Dibutuhkan daya sebesar 300 watt bagiGPU NVIDIA untuk menjalankan demo Unreal Engine 4 2 tahun lalu, 100 watt untuk Xbox One, & hanya 10 watt untuk Tegra X1. Ya kepala saya baru saja meledak.

Terlalu cepat untuk mengatakan bahwa Tegra X1 akan mulai mendominasi dunia gaming & membuat banyak game console tersedia untuk mobile. Kita semua tahu itu tidak akan terjadi tahun ini / tahun depan. Namun terlalu dini untuk mengatakan apa yg mungkin terjadi 3 tahun lagi. Console game generasi sekarang yaitu PS4 & Xbox One akan terus ada sampai setidaknya 5 tahun mendatang & NVIDIA mempunyai banyak waktu untuk mengungguli kemampuan hardware mereka.

Siapapun tahu ini bukan masalah siapa yg punyaprosesor tercepat. Namun ekosistem yg ada pun sudah lebih baik. Demo Unreal Engine 4 di atas juga hanya membutuhkan waktu sekitar 1 minggu untuk dipindahkan dari PC ke mobile & beberapa hari ekstra untuk ‘bersih-bersih’. Dengan begini usaha para developer untuk menyediakan game mereka untuk platform mobile akan menjadi lebih mudah & semoga dengan begini akan lebih banyak lagi game AAA tersedia untuk mobile.
Snapdragon 810


Dibanding dengan Tegra X1, Snapdragon 810 bukanlahprosesor yg bisa beradu kencang. Namun Snapdragon 810 mempunyai banyak fitur yg akan menjadi kesukaan banyak manufaktur smartphone. SoC Snapdragon 810 dilengkapi dengan GPU Adreno 430, penggunaan energi yg lebih rendah, Wi-Fi yg jauh lebih cepat, prosesgambar HD yg lebih cepat, GPS irit energi, kemampuan merekamvideo ultra HD, & juga kualitas suara HD.

Ini akan mempermudah para manufaktur smartphone, karena mereka cukup membeli Snapdragon 810 & lebih 50% urusan hardware sudah bisa dikatakan selesai. Untuk masalah sanding bersanding, Snapdragon 810 adalah jawaban terhadap tren yg sudah diciptakan oleh Apple untuk smartphone yaitu prosesor 64-bit. Namun jika dibandingkan dengan NVIDIA Tegra, maka seri Tegra K1 adalah seri yg bisa dikatakan sebanding. Sedangkan Tegra X1 berada jauh di atas Tegra K1. Jadi kamu bisa membayangkan seberapa cepat Tegra X1 sekarang.
Memecahkan Masalah Yang Sebenarnya
Saya senang melihat perkembangan teknologi yg begitu cepat. Ini menyiapkan kita terhadap kebutuhan masa depan & mendesak kita untuk meninggalkan teknologi lama. Namun saya merasa bahwa jika penyerapannya ingin lebih cepat maka para manufaktur perlu datang dengan solusi SoC cepat & juga murah. Jika kita lihat kebanyakan smartphone Android dengan harga kisaran 1 sampai 2 juta rupiah maka GPU yg digunakan adalah GPU lama. Ditambah dengan RAM yg hampir pas-pasan, bermain game sederhana seperti Minion Rush pun bisa menjadi tantangan tersendiri.

Masalah yg dihadapi NVIDIA sekarang adalah penyerapan yg sangat lambat. Tegra K1 yg mereka umumkan tahun lalu saja belum digunakan oleh smartphone apapun, & hanya ada 2 sampai 3 tablet yg menggunakannya (termasuk Nexus 9 yg baru diluncurkan baru-baru ini). Tapi ini juga bukan kesalahan NVIDIA yg mengeluarkan System on Chip yg terlalu kencang, banyak manufaktur smartphone yg terbilang lambat mengadopsi sistem baru.Yang kita butuhkan sekarang bukanlahSoCbaru dengan kecepatan tinggi, namun sesuatu yg cukup cepat dengan harga yg sangat murah.

Dikutip dari sini
 
Top