• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Path Pisahkan Fitur Messaging Dari Aplikasi Utama, Paksa Penggunanya Jalankan Talk

ON3

Mahasiswa
Journalist
<p><img class="aligncenter size-full wp-image-152582" alt="Path-Talk-2" src="http://www.duniaku.net/wp-content/uploads/2014/06/Path-Talk-2.jpg" width="1362" height="874" /></p><p>Setelah mendapatkan pendanaan dari Bakrie Group pada 11 Januari 2014 lalu, tidak banyak update yang kami dapatkan dari Path. Sebagai salah satu jejaring sosial termuda, Path memiliki batasan teman yang bisa diajak berinteraksi, post yang dibagikan (mayoritas berupa foto) hanya bisa dinikmati oleh mereka yang berada dalam inner cirlce-nya, serta juga bebas dari gangguan iklan. Batasan tersebut dipandang menjadi kelebihan Path oleh penggunanya, yang sebagian besar dari Indonesia (mencapai 4 juta akun). Dan meskipun sepi update, namun sepertinyaDave Morin selaku CEO tidak berdiam diri. Akhir pekan lalu mereka merilis sebuah aplikasi messaging yang berdiri sendiri, dan mereka menyebutnya sebagai Talk.</p><p>Talk bisa menjadi variasi bagi pengguna Path, yang bukan sekadar memanfaatkan jejaring sosial tersebut untuk mengisi waktu senggang dengan berbagi foto-foto unik.Path Talk yang sudah dirilis untuk Android dan iOS sebenarnya sekadar memisahkan fitur chat dalam Path ke dalam sebuah aplikasi khusus. Menurut Dave Morin, saat ini pengguna aktif harian Path sangat tinggi, mencapai 4 juta user. Dan sebagian besar dari mereka juga memanfaatkan fitur messasing di tengah jejaring sosial. Karena itulah Path memutuskan untuk memisahkan Talk dengan Path.</p><p><img class="aligncenter size-full wp-image-152581" alt="Path-Talk-3" src="http://www.duniaku.net/wp-content/uploads/2014/06/Path-Talk-3.jpg" width="929" height="874" /></p><p>Langkah tersebut sebenarnya tidak mengherankan, karena sebelumnya,Facebookjuga merilis aplikasi messaging-nya yang berdiri sendiri melalui Messenger, dan Foursquarebeberapa waktu lalu juga memisahkan fungsi check-ins dari jejaring sosial berbasis sharing lokasi tersebut, dan kini dikenal menjadi Swarm.</p><p>Path Talk didesain dengan memberikan apa yang disukai banyak usernya di Path, yaitu kepraktisan. Sepertinya baru aplikasi <em>instant messaging</em> ini saja yang memberikan opsi bagi penggunanya untuk membalas sebuah pesan dengan ikon tanda centang (juga ada tanda silang, yang melambangkan jawaban cepat kita tidak setuju atau kata “no” / “tidak”), serta dengan mudahnya kita bisa memberi semacam status (dengan tanda centang juga) bahwa kita sedang berada dalam perjalanan, atau baterai gadgetnya sedang menipis, sehingga tidak bisa segera menjawab pesan Talk-nya. Dan karena proses tersebut, maka kini ketika aplikasi utama Path menerima pesan pribadi dari teman, akan ada peringatan bagi user untuk mengunduh aplikasi Talk, sehingga pesan tersebut kemudian bisa diakses.</p><p><img class="aligncenter size-full wp-image-152580" alt="Path-Talk-4" src="http://www.duniaku.net/wp-content/uploads/2014/06/Path-Talk-4.jpg" width="853" height="750" /></p><p>Selain itu, kami juga menyukai beberapa fitur aplikasi ini, seperti semua pesan yang kita kirimkan akan dihapus dari server dalam 24 jam (ini juga mendukung agar kinerja aplikasi tetap ringan dan cepat), mudahnya berbagi status apa yang kita dengarkan, koordinatpeta, dan juga informasi movie seperti ketika menggunakan Path, hanya dalam sekali sentuh saja, serta semua stiker handmade yang kamu temui di Path juga ada di sini.</p><p>Namun dengan memisahkan Path dengan fitur messaging-nya, itu sama saja menyiksa smartphone yang kebetulan mungkin memory RAM-nya terbatas. Dari pantauan penulis, untuk Path saja dibutuhkan memory sekitar 35 MB untuk menjalankannya. Jika kalian juga mengaktifkan Talk, maka itu memerlikan sekitar 30 MB lainnya. Seandainya di sistem tidak ada banyak <em>instant messaging</em> atau jejaring sosial lainnya, mungkin tidak ada masalah. Namun kami yakin, di dalam sebuah Android dan iOS dewasa ini, minimal pasti ada BBM (sumber pemakan memory terbesar), WhatsApp, Facebook atau Twitter. Penulis sendiri juga memiliki user Hangouts, Yahoo! Messeger, Kakao Talk, WeChat, LINE, Facebook Messenger, Instagram, Tumblr dan juga Linkedln yang aktif. Menambah Talk yang lebih banyak digunakan untuk sharing foto-foto atau meme yang lucu seperti biasanya, justru hanya menambah beban sistem Android dan iOS.</p>Dapatkan Path versi iOS melalui Apple App Store.Dapatkan Parth versi Android melalui Google Play Store.<p>Sumber: Path</p>

Salam pintas!
 
Top