• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Liga Jerman Pemain Terbaik Bundesliga Spieltag 18: Kevin De Bruyne

Bola

SBOBET
Journalist
TERBAIK SPIELTAG 18

Kevin de Bruyne
Menit bermain90
Gol2
Assist1
Tembakan (akurat)3 (2)
Umpan (% akurat)37 (62,2%)
Umpan kunci2
Dribel3
Laporan Pertandingan​

Back with a bang! Kejutan dahsyat langsung terjadi tatkala gong pembuka Ruckrunde atau paruh kedua Bundesliga Jerman ditabuh akhir pekan lalu.

Jawara bertahan Bayern Munich yang begitu perkasa sepanjang setengah awal kompetisi dan digadang-gadang bakal melenggang mudah untuk mempertahankan mahkota tumbang untuk pertama kalinya musim ini.

Tumbang mungkin kata yang terlalu halus karena nyatanya gawang mereka diberondong empat gol sekaligus oleh tuan rumah VfL Wolfsburg. Itu sama dengan jumlah yang diderita Bayern pada Hinrunde!

Pasukan Serigala asuhan Dieter Hecking tampil istimewa secara kolektif dan sukses mengekspos kebiasaan Pep Guardiola memasang garis pertahanan tinggi, namun Kevin de Bruyne tetap tampak menonjol secara individual.

Bersama Bas Dost, bintang Belgia itu mencetak dua gol ke gawang Manuel Neuer, dan ia juga melengkapinya dengan sumbangan satu assist untuk nama yang disebut pertama.

Dengan performa mengagumkan di hadapan lawan kelas berat, rasanya sangat pantas kalau De Bruyne ditahbiskan sebagai Pemain Terbaik Spieltag 18, mengungguli sejumah nama lain yang juga bersinar terang, seperti Nils Petersen, sang pencetak hat-trick untuk Freiburg dalam kemenangan 4-1 atas Eintracht Frankfurt, atau Franco Di Santo yang memborong dua gol untuk membawa Werder Bremen mengalahkan Hertha Berlin 2-0.

Sebelum kick-off, laga di Volkswagen Arena didahului satu menit aplaus untuk mendiang Junior Malanda yang tewas dalam kecelakaan mobil pada 10 Januari lalu. Skuat Die Wolfe, khususnya De Bruyne yang dikenal sebagai salah satu kawan dekat Malanda, terlihat sangat terdeterminasi mempersembahkan hasil positif buat almarhum dan mereka mencetak start brilian untuk menggapai target tersebut.



Tribut untuk Junior Malanda jelang kick-off Wolfsburg-Bayern​

Berawal dari umpan panjang Daniel Caliguri, De Bruyne melihat Dost berada dalam posisi kosong dan langung memberikan suplai matang yang dituntaskan penyerang Belanda itu untuk membawa Wolfsburg unggul di menit keempat.

Usaha Bayern mengejar ketertinggalan sepanjang babak pertama sia-sia dan mereka akhirnya malah kebobolan lagi tepat menjelang interval, saat sundulan halauan Robert Lewandowski jatuh ke kaki Dost, yang langsung menghantam bola dengan tendangan voli ke sudut atas gawang.

Bencana untuk Bayern bertambah parah delapan menit seusai turun minum. Maximilian Arnold mengalirkan bola terobosan kepada De Bruyne yang lolos dari jerat off-side. Tak terkejar oleh bek-bek Bayern yang terlalu maju, De Bruyne dengan tenang memperdaya Neuer.

Kedudukan sempat berubah jadi 3-1 setelah Juan Bernat mencetak gol perdananya untuk Bayern, namun De Bruyne beraksi kembali guna mengembalikan marjin tiga gol dan memantapkan kemenangan Die Wolfe dengan aksi menawan.

Lagi-lagi barisan pertahanan Bayern terlalu ceroboh meninggalkan wilayah mereka dan lagi-lagi ini diekspos oleh kolaborasi Arnold-De Bruyne. Umpan panjang Arnold disongsong De Bruyne, yang cuma berhadapan dengan Dante sebagai bek terakhir.

Tanpa kesulitan berarti pemuda 23 tahun itu mengecoh sang lawan, berpura-pura akan menendang dengan kaki kanan sebelum memindahkan bola ke sisi sebaliknya dan mendentumkan tendangan geledek kaki kiri tanpa terhadang Neuer.

"Itu situasi satu lawan satu dan Dante mengira saya akan menembak dengan kaki kanan tapi saya mengalihkannya ke kiri. Begitu melepas tendangan saya tahu saya telah menembaknya dengan baik. Itu gol indah," jelas De Bruyne usai laga.

Terlepas dari kegemilangannya, De Bruyne, yang kini telah mengoleksi 11 assist (terbanyak di Bundesliga musim ini) dan lima gol, ogah mengambil pujian sendirian.

"Saya bangga dengan tim karena setiap pemain melakukan pekerjaan hebat, terutama di pertahanan."

Ia juga belum mau menaruh harapan terlalu tinggi pada kans juara Wolfsburg mengingat masih ada jarak delapan angka memisahkan mereka dari Die Bayern.

"Bayern tetaplah Bayern dan mereka akan memenangkan banyak laga. Kami hanya perlu fokus pada laga-laga berikut. Target kami adalah mencapai Liga Champions dan memenangi pertandingan sebanyak mungkin," tutur De Bruyne.

Pantas digarisbawahi bahwa pada 2008/09, musim tunggal di mana Wolfsburg sukses menjadi kampiun, mereka sempat ketinggalan 11 angka dari puncak klasemen pada paruh pertama musim. Akankah sejarah berulang?

PEMAIN TERBAIK BUNDESLIGA
PEKAN KE PEKAN
Spieltag 1: Julian Schieber (Hertha Berlin)
Spieltag 2: Hakan Calhanoglu (Bayer Leverkusen)
Spieltag 3: Andre Hahn (Borussia Monchengladbach)
Spieltag 4: Eric Maxim Choupo-Moting (Schalke 04)
Spieltag 5: Daniel Didavi (VfB Stuttgart)
Spieltag 6: Mario Gotze (Bayern Munich)
Spieltag 7: Robert Lewandowski (Bayern Munich)
Spieltag 8: Philipp Lahm (Bayern Munich)
Spieltag 9: Naldo (VfL Wolfsburg)
Spieltag 10: Kevin de Bruyne (VfL Wolfsburg)
Spieltag 11: Thomas Muller (Bayern Munich)
Spieltag 12: Arjen Robben (Bayern Munich)
Spieltag 13: Klaas-Jan Huntelaar (Schalke 04)
Spieltag: 14 Eric Maxim Choupo-Moting (Schalke 04)
Spieltag 15: Lukas Kruse (SC Paderborn)
Spieltag 16: Arjen Robben (Bayern Munich)
Spieltag 17: Davie Selke (Werder Bremen)​

liga jerman, u19, hari ini, logo, seri b, malam ini, klasemen, Pemain Terbaik Bundesliga Spieltag 18: Kevin De Bruyne
 
Top