• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Liga Jerman Pemain Terbaik Bundesliga Spieltag 25: Kevin De Bruyne

Bola

SBOBET
Journalist
TERBAIK SPIELTAG 25

Kevin de Bruyne
Menit bermain90
Gol1
Assist1
Tembakan (akurat)6 (2)
Umpan (% akurat)48 (85,4%)
Umpan kunci5
Sentuhan69
Laporan Pertandingan​

Unstoppable! Hanya tiga hari setelah membintangi kemenangan 3-1 VfL Wolfsburg versus Internazionale di Liga Europa, Kevin de Bruyne kembali memperlihatkan penampilan brilian untuk Die Wolfe pada putaran ke-25 Bundesliga.

Meladeni tantangan SC Freiburg di Volkswagen Arena, Ahad (15/3) kemarin, Wolfsburg unggul telak 3-0 dan, seperti saat berhadapan dengan Inter, De Bruyne berandil dalam semua gol timnya.

Meski Wolfsburg kelihatannya mustahil menghadang laju Bayern Munich ke tangga juara dengan defisit 11 angka, setidaknya skuat Dieter Hecking nyaris pasti mengamankan jatah ke Liga Champions musim depan. Saat ini membentang jarak 14 angka memisahkan Wolfsburg dari tim peringkat kelima Schalke 04.

Berkat kontribusi vitalnya untuk Wolfsburg, pantaslah kalau Goal Indonesia memilih De Bruyne sebagai yang terbaik pekan ini.

Skill prima ditunjukkan mantan pemain Chelsea ini guna membuka skor di menit 19. Kesalahan antisipasi Marc Torrejon terhadap umpan jauh Ricardo Rodriguez membuat bola sampai ke De Bruyne. Itu sama artinya dengan petaka bagi Freiburg. Sang bintang Belgia langsung merangsek ke depan, memotong ke dalam untuk mengelabui dua pemain lawan, dan menghunjamkan tembakan deras ke tiang dekat.

Walau harus menunggu lama, Wolfsburg akhirnya menambah angka di menit 78. De Bruyne memenangkan penalti setelah dijatuhkan kiper Roman Burki dalam area berbahaya, dan Rodriguez sukses mengonversi dari titik putih.

Enam menit mendekati bubaran, kemenangan Wolfsburg semakin sahih tatkala De Bruyne dari kanan memasok assist matang untuk disempurnakan pemain pengganti Maximilian Arnold.

Itu menjadi assist ke-16 De Bruyne di Bundesliga musim ini alias yang terbanyak. Ia unggul enam atas Thomas Muller (Bayern Munich) di peringkat kedua.

"Dia kelas dunia. Dia pemain paling komplet yang pernah bermain dengan saya," demikian pujian yang meluncur dari mulut kiper Wolfsburg, Diego Benaglio.


PEMAIN TERBAIK BUNDESLIGA
PEKAN KE PEKAN
Spieltag 1: Julian Schieber (Hertha Berlin)
Spieltag 2: Hakan Calhanoglu (Bayer Leverkusen)
Spieltag 3: Andre Hahn (Borussia Monchengladbach)
Spieltag 4: Eric Maxim Choupo-Moting (Schalke 04)
Spieltag 5: Daniel Didavi (VfB Stuttgart)
Spieltag 6: Mario Gotze (Bayern Munich)
Spieltag 7: Robert Lewandowski (Bayern Munich)
Spieltag 8: Philipp Lahm (Bayern Munich)
Spieltag 9: Naldo (VfL Wolfsburg)
Spieltag 10: Kevin de Bruyne (VfL Wolfsburg)
Spieltag 11: Thomas Muller (Bayern Munich)
Spieltag 12: Arjen Robben (Bayern Munich)
Spieltag 13: Klaas-Jan Huntelaar (Schalke 04)
Spieltag: 14 Eric Maxim Choupo-Moting (Schalke 04)
Spieltag 15: Lukas Kruse (SC Paderborn)
Spieltag 16: Arjen Robben (Bayern Munich)
Spieltag 17: Davie Selke (Werder Bremen)
Spieltag 18: Kevin de Bruyne (VfL Wolfsburg)
Spieltag 19: Marcell Jansen (Hamburg SV)
Spieltag 20: Pierre-Emerick Aubameyang (Borussia Dortmund)
Spieltag 21: Bas Dost (VfL Wolfsburg)
Spieltag 22: Arjen Robben (Bayern Munich)
Spieltag 23: Bas Dost (VfL Wolfsburg)
Spieltag 24: Gonzalo Castro (Bayer Leverkusen)​

liga jerman, u19, hari ini, logo, seri b, malam ini, klasemen, Pemain Terbaik Bundesliga Spieltag 25: Kevin De Bruyne
 
Top