• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Liga Indonesia Persiba Balikpapan Pulangkan Mantan Pemain Timnas Indonesia U-19

Bola

SBOBET
Journalist
Pelatih Persiba Balikpapan Eddy Simon Badawi terpaksa memulangkan mantan gelandang tim nasional Indonesia U-19 Hendra Sandi Gunawan, karena kalah bersaing dengan pemain lainnya.

Sebelumnya, manajemen Persiba sempat menjanjikan kontrak empat tahun kepada para penggawa timnas U-19, dan tanpa melalui proses seleksi. Namun, Eddy Simon justru berpikir lain, sehingga memulangkan Hendra Sandi.

Dengan dipulangkannya Hendra Sandi, berarti kini hanya menyisakan dua eks penggawa timnas U-19 dalam skuat Persiba, yakni striker Mithaful Hamdi, dan bek Febry Gushendra. Kabarnya Hendra Sandi langsung menuju Bali United Pusam untuk bergabung dengan Indra Sjafrie.

"Stok pemain di lini tengah cukup banyak, sehingga terpaksa kita pulangkan,” kata pelatih Persiba Balikpapan Eddy Simon.

Mantan pelatih Putra Samarinda itu mengatakan, Hendra Sandi kalah bersaing dengan sederet gelandang Beruang Madu diantaranya Bayu Pradana, Johan Juansyah, Hendri Satriadi, Valentino Telabun, Solehuddin dan Antonio Teles.

"Kalau dipaksakan, nanti dia akan sulit mendapatkan kesempatan bermain. Lebih baik dia di klub lain, sehingga mungkin punya peluang untuk bermain,” sebutnya.

Selain Hendra Sandi, Michele De Piede striker asal Italia yang sempat sepekan ikut seleksi juga harus angkat koper.

"Penampilannya terus menurun, masih belum bisa memenuhi keinginan, terpaksa kita pulangkan. Kita tunggu pemain lain saja,” tuturnya.

Sementara itu mantan kiper PSM Makasar I Ngurah Komang Arya, dan Edi Kurnia (Pelita Bandung Raya), Jumat (26/12) sore telah mengikuti seleksi bersama tim kebanggaan masyarakat Balikpapan.

Selain itu tampak gelandang asal Kamerun Sandy Michael juga mengikuti seleksi. Dia tidak diundang menjalani seleksi, tapi agennya menyodorkan nama Sandy ke manajemen Persiba untuk ikut seleksi. (gk-54)

liga indonesia isl, live score, wikipedia, pes 2013, divisi 1, 2014, super, Persiba Balikpapan Pulangkan Mantan Pemain Timnas Indonesia U-19
 
Top