• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Rangkuman Berita Game Hari Ini - 30 Desember 2014

Ophelia

Game Maniacs
Journalist
29/12/2014
Game FPS Quake Berhasil Dijalankan Melalui Layar Osiloskop!
Risky Maulana – Siapa yg menduga jika mesin osiloskop rupanya bisa dijalankan untuk bermain game FPS klasik seperti Quake dengan tampilan garisgeometriyang serba terbatas. Lewat video yg kamu lihat di atas ini,seorang modder bernama Pekka Vaananen berhasil menyulap mesinyang biasa digunakan untuk mempelajari bentuk sinyal listrik tersebut menjadi layar untuk bermaingame FPS rilisan id Software di tahun 1996 ini. Pertanyaan saya sekarang, bagaimana cara kita mengetahui jumlah sisahealthdari yg kita punya ya?
Sonic TeamUmumkanSonic RunnersSebagai Line-Up GameMobileDari SEGA Untuk 2015 Mendatang


RIsky Maulana – Entah apakah ini akan menjadipseudo-sekuel dariSonic Dash / bukan, yg jelas melalui ajangSonic Fan Thanksgiving dua hari lalu, Team Sonic mengumumkan kehadiranSonic Runners untuk 2015 mendatang. Belum ada detail yg cukup jelas apakahgame mobile tersebut akan mengusung genre yg sama sepertiSonic Dash. Tapi yg jelas,game ini akan beredar di App Store Jepangbaru kemudian menyusul versi Amerika beberapa waktu sesudahnya.
Sebelumnya Sonic Juga Sudah Menjajal Genre Endless RunnerMelalui Kehadiran Sonic Dash 2013 Lalu. Untuk Ulasan Lengkap Seputar Sonic Dash, Kamu Bisa Melihat Ulasannya Berikut Ini
Mediocre Sedang Siapkan Game Baru Yang Belum Diumumkan Judulnya Further #playtesting #leveldesign #gamedesign
A photo posted by @mediocre.games on Dec 12, 2014 at 8:38am PST



Glenn Prasetya - Sebuah game baru sedang dipersiapkan oleh developer yg sebelumnya sudah merilis Smash Hit. Dari gambar yg bisa kamu saksikan di atas, sepertinya game ini akan menjadi game drifting dengan sudut pandang top-down seperti Checkpoint Champion. Belum ada keterangan lebih lanjut, tapi seperti yg sudah-sudah, game dari Mediocre selalu saja memuaskan. Oleh karena itu, mereka masuk dalam jajaran developer yg patut ditunggu karyanya.
Game Platformer Bounce On Back Mendapatkan Update Terbarunya
Nizar Tegar - Game platformer dengan nuansa dunia Little Big Planet dibalut grafis kartun ini mendapatkan update pertamanya. Platformer yg pertama kali rilis pada November lalu ini akan mendapatkan update berupa integrasi Game Center, pilihan opsi layar, peningkatan pada mekanisme layar sentuh, serta perbaikan pada grafis. Untuk ke depannya sang developer Iddy Biddy Games berencana untuk menambahkan dunia baru yg lebih variatif. Namun rencana itu belum bisa dipastikan tergantung bagaimana jumlah download game ini di Apple App Store. Jika kamu belum pernah memainkan Bounce On Back kamu bisa mencoba versi Lite dari game ini yg berisi 4 level utama serta 2 level challenge.

Apple App Store Link: Bounce On Back, Rp. 35000

Apple App Store Link: Bounce On Back Lite, Gratis
Game Super Simpel Mole Hammers Sedang Gratis Di Apple App Store
Nizar Tegar - Berita gembira bagi kamu penyuka game simpel & adiktif. Mole Hammers yg bisa membuat kamu ketagihan ini, sedang gratis di Apple App Store dari harga Rp. 23.000. Tugas kamu dalam game ini adalah memukul kepala si binatang mamalia tikus tanah agar tidak muncul ke permukaan. Yah jika kamu pernah memainkan game arcade Whac-A-Mole kamu pasti sangat familier dengan game ini. Mole Hammers juga memiliki fitur PvP secara offline yg membuat permainan makin seru. Jadi jangan sampai kamu melewatkan momen untuk download game gratis ini ya.


Apple App Store Link: Mole Hammers, Gratis
(Dari harga normal Rp. 23.000)
Resident Evil Zero HD Tidak Sengaja Dibocorkan Oleh Capcom?


Kevin Sutanto - Capcom sepertinya tidak sengaja membocorkan gambar yg menunjukkan bahwa Resident Evil 0 HD tengah dikerjakan. Hal tersebut bisa dilihat lewat screenshot dari tema khusus Resident Evil HD Remaster yg diperlihatkan Capcom dalam situs resmi berbahasa Jepangnya (gambarnya sudah diganti). Dari gambar tersebut terlihat sebuah ikon Resident Evil 0 yg terletak di dekat ikon Resident Evil HD Remaster. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai halini, yg jelas Resident Evil HD Remaster sudah bisa kamu mainkan dari sekarang untuk PS3, platform lain menyusul.
Harga Xbox One Akan Kembali Naik Bulan Depan


Kevin Sutanto - Microsoft mengumumkan bahwa mereka akan mengakhiri potongan harga Xbox One dimulai awal bulan Januari nanti. Harga Xbox One tanpa Kinect yg awalnya $350, nantinya akan menjadi $400 kembali. Jadi, jika kamu mau membeli Xbox One, lebih baik beli secepatnya sebelum harganya naik.

Sumber:Xbox Wire
Vlambeer Akan Bagikan Satu Kopi Ekstra Nuclear Throne Untuk Setiap Gamer Yang Telah Membelinya

Mohammad Fahmi - Vlambeer, developer indie di balik game seperti Super Crate Box, Ridiculous Fishing, dan Luftrauser baru-baru ini memberikan pengumuman berkenaan dengan game mereka yg tengah tersedia di Steam Early Access, Nuclear Throne. Dalam pengumumannya itu, Rami Ismail dari Vlambeer mengatakan bahwa pada 1 Januari 2015 nanti mereka berniat untuk memberikan satu kopi Nuclear Throne ekstra kepada semua orang yg telah membeli Nuclear Throne. Jadi berarti ada puluhan ribu kopi gratis yg mereka bagikan.

Hal ini dilakukan karena mereka percaya bahwa para pemain Nuclear Throne akan bisa memilih orang yg pantas mendapatkan game ini agar bisa memberikan feedback kepada Vlambeer selama proses pengembangan Early Access Nuclear Throne. Saya pribadi telah menghabiskan ratusan jam dengan game ini karena memang betul-betul menyenangkan. Yang jadi pertanyaan, akan saya berikan ke siapa kopi ekstra milik saya nantinya ya?

Steam Link: Nuclear Throne, Rp. 109.999
Aksi Akrobat Pesawat Di Grand Theft Auto V Akan Membuat Kamu Sangat Kagum Dan Sangat Pusing
Mohammad Fahmi - GTA V adalah game yg sangat besar. Kamu bisa melalukan banyak sekali hal dalam game ini. Salah satu hal yg dapat kamu lakukan adalah mengelilingi Los Santos & pinggirannya menggunakan pesawat terbang yg sangat sulit dikendalikan. Meskipun begitu, gamer yg satu ini berhasil membuat berbagai adegan nyaris mustahil menggunakan pesawat di GTA V. Kerennya lagi ini merupakan video kedua dia setelah sebelumnya merilis video akrobat juga bulan Juli. Tanpa panjang lebar lagi langsung saja kamu cek video di atas.

Review Grand Theft Auto V Tiga Lebih Baik Daripada Satu, Empat Lebih Baik Daripada Tiga

Dikutip dari sini
 
Top