• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Rangkuman Berita Game Jepang Minggu Ini - 7 Februari 2015

Ophelia

Game Maniacs
Journalist
07/02/2015

Yoho! Lama tak jumpa! Setelah beberapa minggu Rangkuman Berita Game Jepang Mingguan absen, akhirnya rangkuman yg kamu tunggu-tunggu ini hadir juga! Oke, tanpa basa-basi lagi, berikut adalah porsi informasi berita game Jepang minggu ini:
Video Gameplay Deception IV: Another Princess & Karakter Baru
Koei Tecmo memperlihatkan sebuah video gameplay baru dari Deception IV: Another Princess. Dalam video tersebut, kamu akan melihat Millenia dari game Kagero: Deception II beraksi menarik musuh ke dalam perangkap. Deception IV: Another Princess adalah game versi terbaru dari Deception IV: Blood Ties yg akan memiliki perangkap baru, level baru yg bertema modern, & juga menghadirkan berbagai karakter dari seri Deception/Kagerosebelumnya. AKoei Tecmo juga memperkenalkan seorang karakter baru bernama Ephemera (gambar di samping) yg merupakan sebuah automaton & pelayan Valgyrie yg berusaha untuk mewujudkan impian penciptanya.

Sudahkah Kamu Mengunduh Demo Dari God Eater 2: Rage Burst?


Jika belum, maka sebaiknya kamu download sekarang juga. Demo dari God Eater 2: Rage Burstyang sudah pernah saya coba di TGS tahun lalu kini sudah tersedia di PS Store Japan. Demo dari versi PS4 memiliki ukuran 5,8 GB & untuk PS Vita akan berukuran 3,2 GB. Demo ini akan berisi bagian awal dari God Eater 2: Rage Burst, lengkap dengan fitur multiplayer. God Eater 2: Rage Burst sendiri akan dirilis pada 19 Februari 2015. Berharap juga versi bahasa Inggris akan dirilis …
Eits, Berita God Eater 2: Rage Burst Tambahan:Ada Anime Adaptasi Yang Akan Ditayangkan Di Jepang
Lewat teaser trailer di atas, bisa diketahui bahwa God Eater 2: Rage Burst akan diadaptasi menjadi anime pada musim panas (Juni-Agustus) tahun ini di Jepang.Anime tersebut akan diproduseri Ufotable yg juga telah membuat opening dari game God Eater 2: Rage Burst itu sendiri.
Kenali Lebih Lanjut Dunia Xenoblade Chronicles Lewat Video Berdurasi 24 Menit Berikut Ini!
Nintendo telah memberikan sejumlah detail mengenai RPG yg akan menyambangi Wii U yaitu Xenoblade Chronicle X. Game ini memiliki setting di Mira, sebuah planet tak berpenghuni tempat di mana kapal yg kamu tumpangi jatuh. Dalam planet tersebut terdapat lima benua yaitu:primal Wilderness, Luminous Forest, Forgotten Canyon, White Tree Continent, danBlack Steel Continent. Disini kamu juga dapat mengunjungi New Los Angeles yg berperan sebagai safe house selama kamu berkelana di Mira.

Video di atas juga membahas tentang eksplorasi serta sistem dasar yg akan kamu temui dalam Xenoblade Chronicles X. Terakhir, Nintendojuga memberi tahu bahwa ada edisi paketan Wii Udengan Xenoblade Chronicles Xversi Jepang yg akan dirilis pada 29 Februari mendatang. Oh iya, website untuk Xenoblade Chronicles 3D untuk New Nintendo 3DS juga sudah naik!
Trailer Baru Xenoblade Chronicles 3D Versi Bahasa Inggris & Tanggal Rilisnya
Nintendo telah merilis sebuah trailer baru dari Xenoblade Chronicles 3D yg merupakan seri game Xenoblade untuk perangkat New Nintendo 3DS. Versi 3DS ini akan mendukung fitur 3D, memiliki mode khusus yg memperlihatkan 3D model dari karakter yg ada dalam game, serta mendukung penggunaanamiibo. Xenoblade Chronicles 3D akan dirilis pada 10 April 2015.
Trailer Persona 4: Dancing All Night Untuk Kamu Yang Belum Lihat Nanako Menari
Selain trailer Persona 5 yg kemarin sudah saya bahas, seharusnya kamu juga sudah melihat trailer baru dari Persona 4: Dancing All Night yg saya selipkan di akhir artikel. Eh? Kamu belum lihat? Kalau begitu saksikan lagi di atas! Game rhythm spin-off dari Persona 4 ini akan dirilis pada 25 Juni 2015. Jika kamu memutuskan untuk membeli edisi perdana Persona 4: Dancing All Night, kamu juga akan mendapatkan Blu-ray yg berisi video spesial dari Persona 5.

Official Website: Persona 4: Dancing All Night
Croixleur Sigma Akan Dirilis Bulan Depan
Game hack ‘n’ slash garapan Souvenir Circ. ini akan dirilis pada 5 Maret 2015 untuk console PS4. Game yg sebelumnya rilis di PC ini akan menghadirkan tampilan visual & berbagai fitur baru dalam versi PS4. Kamu bisa lihat lagi trailer dari Croixleur Sigma di atas.
Video Gameplay Dari School of Ragnarok, Game Arcade Baru Dari Square Enix
Square Enix membagikan sebuah video gameplay baru dari School of Ragnarok yg merupakan game arcade khusus di Jepang. Dalam video di atas kamu akan menyaksikan sebuah pertarungan antara dua pemain yg menggunakan School Spirit yg berbeda. Kedua School Spirit yg ada di video ini adalah Ivor de Dacart yg terlihat seperti seorang vampir & Valhallades yg terlihat seperti Bahamut dari seri Final Fantasy. Untuk trailer dari game arcade ini, kamu bisa menyaksikannya di sini. School of Ragnarok akan dirilis tahun ini di arcade di Jepang.
Trailer Dari Film Persona 3 the Movie #3
Atlus telah merilis sebuah trailer baru dari Persona 3 the Movie.Film ketiga yg diadaptasi dari game Persona 3 ini akan dirilis pada 4 April 2015 di bioskop-bioskop Jepang.

Official Website: Persona 3 the Movie
Tanggal Rilis Natsuiro Highschool: Seisshun Hakusho Telah Diumumkan
Game yg membutuhkan kemampuan stealth & taktis demi mengambil gambar pakaian dalam ini rupanya akan dirilis di PS4 & PS3 pada bulan Juni mendatang menurut majalah Famitsu. Jika kamu lupa seperti apa game ini sebenarnya, silakan lihat trailer di atas.
Saksikan Aksi Dari Para Karakter One Piece Dalam One Piece: Kaizoku Musou 3
Berikut adalah penampilan para karakter One Piece dalam aksinya menghajar ratusan musuh dalam sekali serang di One Piece: Kaizoku Musou 3 (One Piece: Pirate Warriors 3).

Nami

Enel

Crocodile

Roronoa Zoro
Square Enix Mengumumkan Spelunker Z Yang Merupakan Game Free-to-Play Untuk PS4
Dalam acara Tokaigi 2015, Square Enix mengumumkan Spelunker Z sebagai jawaban dari Project CodeZ yg beberapa waktu lalu diumumkan. Spelunker Z adalah game Spelunker untuk PS4 dengan grafis 3D. Selain itu ada juga berbagai fitur tambahan seperti multiplayer,pengaturan tampilan karakter, hingga adanya peliharaan yg bisa memberikan efek khusus. Game gratis untuk PS4 ini akan dirilis pada 19 Maret mendatang.


Trailer Perdana Dari Sengoku Basara 4: Sumeragi
Capcom telah merilis trailer baru dari Sengoku Basara 4: Sumeragi. Sengoku Basara 4: Sumeragi adalah versi upgrade dari Sengoku Basara 4 dengan tambahan karakter baru yaituSen no Rikyuu, Ashikaga Yoshiteru, danKyogoku Maria. Trailer ini juga mendendangkan lagutema baru yg dinyanyikan oleh T.M. Revolution berjudul “Double-Deal”. Sengoku Basara 4: Sumeragi akan dirilis pada musim panas (Juni-Agustus) tahun ini untuk PS3 & PS4.
Lovely xCation 1 & 2 Akan Dirilis Untuk PS Vita


Lewat sebuah artikel di Famitsu, bisa diketahui bahwa 5pb. akan membawa kembali visual novel buatan Hibiki Works yaituLovely x Cation 1 & 2 di platform PS Vita. Seperti yg bisa dilihat dari judulnya, game ini akan menghadirkan visual novel Lovely x Cation yg dirilis pada 2011 serta sekuelnya yaituLovely x Cation 2 yg dirilis pada 2013 dalam satu paket. Versi PS Vita ini akan menghadirkan beberapa fitur baru seperti penggunaan kamera ARdan kode QR.Bahkan, ada fitur yg membuat kamu serasa tengah ‘berjalan-jalan’ bersama heroine yg kamu temui! Mengingatkan saya dengan LovePlus …

Dikutip dari sini
 
Top