• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Rekomendasi Manga Horor: 5 Judul yang Wajib Kamu Baca!

ON3

Mahasiswa
Journalist
Yo N3 Mania! Selamat membaca Rekomendasi Manga Horor: 5 Judul yang Wajib Kamu Baca!.
Sedang kekurangan bahan bacaan? Sekedar cari rekomendasi manga horor untuk senang-senang? Kalau iya, jangan khawatir. Duniaku menyediakan lima judul manga horor berkualitas untuk kamu coba! Seram mungkin subyektif, tapi setiap manga yg tercantum di list ini memiliki kualitas tersendiri yg bisa kamu nikmati bahkan walau unsur horornya kurang kena ke kamu.
Mencari manga horor yg bagus itu sulit. Setidaknya begitulah pendapat penulis. Mangaka & timnya harus menemukan keseimbangan yg cocok antara gaya gambar, konten, & presentasi untuk benar-benar dapat menyajikan horor yg mencekam. Ingat, dibandingkan film, manga hanya bisa mengandalkan gambar. Pembuat manga harus bisa menyajikan presentasi & ilustrasi karyanya sedemikian rupa untuk memunculkan teror yg bisa membuat pembaca susah tidur.

Berdasarkan pertimbangan berikut, di bawah ini tersedia rekomendasi manga horor untuk kamu coba. Jumlah totalnya ada lima, & disajikan secara acak, jadi angka di masing-masing judul bukan menunjukkan ranking.

1
Uzumaki - Oleh: Junji Ito



List rekomendasi manga horor ini dibuka dengan judul yg pasti tidak asing bagi banyak orang: Uzumaki. Bukan, ini tidak ada hubungannya dengan Uzumaki Naruto. Kalau bentuk spiral yg dimiliki Naruto berhubungan dengan spiral di manga ini, nasib dia & desa Konoha bisa jadi jauh, jauh, jauh lebih buruk.

Uzumaki menyorot Kirie Goshima & Shuichi Sato dalam menghadapi & menyelidikiberbagai keanehan di desa yg mereka tinggali, Kurozu-cho. Semua keanehan itu bersumber pada satu bentuk: spiral. Bekas luka seorang siswi yg tadinya berbentuk bulan sabit perlahan menjadi spiral. Seorang warga bunuh diri di bak kayu & mayatnya menjadi spiral. Asap kremasi berbentuk spiral. Perlahan-lahan, obsesi spiral ini menjadi semakin gila & berujung kestory arcpenutup yg harus kamu baca sendiri.



Pernah membaca novel-novel H.P. Lovecraft? Junji Ito tampaknya sangat terinspirasi oleh pencipta Cthulhu itu. Seperti karya-karya Lovecraft, Junji Ito menyajikan tantangan luar biasa untuk dihadapi oleh tokoh-tokohnya. Mereka tetap mencoba berjuang, sehingga pembaca bisa bersimpati, namun selalu ada nuansa pesimis yg seolah mengatakan kalau sekuat apapun mereka berusaha, lawan yg mereka hadapi bukan jenis yg dapat ditaklukkan.

Untuk gambar… mungkin kualitas gambar Ito bukan jenis yg disukai fans manga awam. Dan ya, jenis wajah untuk tokoh manusianya terkadang terasa terbatas. Namun tak dapat dibantah kalau Junji Ito adalah salah satu ilustrator terbaik, / malah memang yg terbaik, dalam menyajikanbody horrordi suatu manga. Lihat sajacontoh gambar di atas, yg diambil dari Uzumaki Volume 1. Atau gambar di bawah, yg diambil dari Tomie.



Sejauh pengetahuan penulis, Uzumaki belum dirilis resmi di Indonesia. Manga ini pernah tersedia dulu, namun versi yg itu kalau tidak salah adalah cetakan yg tidakofficial.

2
Ghost Hunt - Oleh: Shiho Inada



Nomor dua di list rekomendasi manga horor ini diisi oleh Ghost Hunt. Manga yg berdasarkanlight novelini (versi LN-nya ditulis oleh Fuyumi Ono) menyorot Mai Taniyama, anak SMA yg direkrut ke dalam Shibuya Physic Research Center setelah dia memecahkan kamera mahal milik SPR. Dia pun terseret mengikuti petualangan SPR dalam menangani sejumlah fenomena supernatural.

Jangan meremehkan manga ini hanya karena gaya gambarnya yg ala manga shojo. Itu adalah pelajaran yg penulis peroleh saat mencoba membaca Ghost Hunt. Ghost Hunt mungkin tidak menyajikan gore ataubody horror yang kelewatmenjijikkan, tapi Shiho Inada mampu membangun ketegangan dengan meyakinkan. Ini sudah terasa sejak story arc pertama, di mana SPR mencoba menangani masalah hantu di gedung sekolah tua. Premis klasik yg menjurus klise, namun tetap dapat disajikan dengan baik oleh Shiho Inada.

Kelemahan manga horor episodik biasanya adalah pola yg menjadi repetitif. Shiho Inada juga mampu mengatasi ini. Dia mampu menyajikan berbagai macam plot horor, mulai dari sekedar penampakan hantu di sekolah, survival horor di mansion ala Resident Evil 1 (story arc Blood Stained Labyrinth), mengatasi serbuan “zombie” (story arc The Cursed House) hingga psychological horrordi mana teman-temanmu hilang satu demi satu… & kamu tak bisa mengingat mereka! (story arc Forgotten Children).

Ghost Hunt juga mendapat nilai plus dari variasi tipe “exorcist” yg terlibat. Selain pendekatan teknologi, SPR juga memiliki pendeta katolik (John Brown), Shinto (Ayako Matsuzaki), & pendeta Buddha (Houshou Takigawa). Setiap metode exorcist diperlihatkan kelebihannya, & masing-masing karakter diberi kesempatan untuk bersinar dalam arc berbeda-beda.

Ghost Hunt sudah diterbitkan di Indonesia oleh Elex Media Komputindo, & seharusnya masih bisa kamu temukan di Gramedia. Terutama Ghost Hunt: The House of Nightmares, kasus setelah seri Ghost Hunt, yg belum lama dirilis di sini.

$(document).ready(function () {var idleState = false;var idleTimer = null;$('*').bind('mousemove mouseup mousedown keydown keypress keyup submit change mouseenter scroll resize dblclick', function () {clearTimeout(idleTimer);idleState = false; idleTimer = setTimeout(function () { location.reload();//alert('aaa');idleState = true;}, 5 * 60 * 1000);});$("body").trigger("mousemove");});Artikel SebelumnyaPage 1 of 3Halaman SelanjutnyaPrevPenampakan Vegeta Super Saiyan God SS, Rambutnya Juga Menjadi Biru!NextSpesifikasi Asus Zenfone 2 yg Gahar Bisa Didapatkan Dengan Harga Terjangkau! Tags: Horor, mangaKategori: ANIMANGA, TIMELESS, ULTRALIST

N3 tidak bisa memberikan klarifikasi berita diatas adalah benar 100% karena konten Rekomendasi Manga Horor: 5 Judul yang Wajib Kamu Baca! diatas dikutip dari Internet secara gamblang.

Sumber

Forum N3 Nyit-nyit.net membahas Video games, indie games, standalone games, plugins, free games, game extensions, expansion packs, game episode, game cheat, cara curang, cheat engine, game mods, modifications, mods, development, total conversions, modification, enhancement, games, plugins, addons, extensions, episode, expansion packs. We talks about latest Game Cheats, Cracks, Keygens and Hacks. Hacks & Cheats and trainers for many other multiplayer games. Free download games, hacks, cheats tools, projects, graphics. We create Hacks for Games,Cheats Tools,Trainer Tools. Hack,Cheats,Hack iOS Games,Hack Android Games,Cheats facebook games, Online games hack. Rekomendasi Manga Horor: 5 Judul yang Wajib Kamu Baca!.
 
Top