• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Review Shovel Knight: Plague of Shadows | Tech in Asia

Ophelia

Game Maniacs
Journalist

Masih ingatkah kamu dengan kesatria bertanduk & sekop andalannya di game Shovel Knight? DLCterbaru dari game ini yg berjudul Plague of Shadows sudah bisa kamu unduh secara gratis untuk PC maupun semua platformconsoleyang didukung.

Shovel Knight adalah game action platformer darideveloper indie, Yacht Club Games, yg sukses mendapatkan banyak penghargaan pada tahun 2014. Beberapa di antaranya adalah The Game Awards 2014, Nintendo Life’s Reader Awards 2014, & IGN’s Best of 2014.
Cek juga ulasan Fahmi yg menikmati sekaligus dibuat tersiksa oleh Shovel Knight di sini.

Prestasi ini tidak mengherankan karena Shovel Knight memberikan tantangan & sensasiyang identik dengan judul-judul game serupa di consoleNES. Akibatnya,gamerveteran tergila-gila memainkannya karena rasa nostalgia yg diberikan, sedangkan gamer generasi baru berkesempatan untuk merasakan betapa menariknya pesona 8-bit sertakesulitanmemainkan game klasik di era modernsaat ini.


Waktunya Shovel Knight Pensiun
Bosan dengan Shovel Knight? Kalau begitu singkirkan sekopmu, sekarangadalah waktunya Plague Knight beraksi dengan ledakan bomnya!

Plague Knight adalah ilmuwan gila bertopeng burung yg sebelumnya menjadi lawanmu di stage Explodatorium. Ia adalah salah satu anggota dari delapankesatria The Order of no Quarter yg melayani Enchantress.



Untuk mengaksesPlague Knight, kamu harus menamatkan Shovel Knight minimal satu kali & kemudian mengunduh DLC Plague of Shadows yg tersedia cuma-cuma. Kamu bisa menuju tautan ini untuk mengunduh di platform masing-masing.

Kamu yangbelum menamatkan Shovel Knight atau memutuskan untuk memulai di consolebaru juga tidak perlu khawatir. Cukup masukkankode di bawah iniuntuk langsung membuka Plague Knight.



Kisah Plague Knight ternyata terjadi ketikaShovel Knight & Enchantress sibuk mencari cara untuk saling mengalahkan satu sama lain. Plague Knight diam-diam memiliki ambisi sendiri.

Ia berencana meracik ramuan dengan kekuatan tanpa batasyangternyata membutuhkan sembilanbahan essencepada tubuh para kesatria & Enchantress. Di saat mereka tak menyadari adanya musuh dalam selimut, misi rahasia Plague Knight pun dimulai…


Plague Knight > Shovel Knight
Sekarang saya benar-benar menyukai karakter ini! Berkat kepribadian Plague Knight yg memang sedikit nyentrik (tipikal ilmuwan), rasanya tensi cerita DLC Plague of Shadowsmenjadi lebih ringan daripada cerita aslinya. Beberapa kali saya tertawa sendiri, ketika membaca interaksi di kisah yg baru ini.

Selain humor yg pintar, bumbu romantis juga diberikan porsi yg lebih baik ketimbang kisah tragis Shovel Knight. Sebagai contoh, di pertengahan game akhirnyakamu akan mengetahui tujuan sebenarnya dari kesatria berparuh ini melaksanakan misinya. Jadi semakin membuat kamu penasaran kan?



Untuk gameplay, gaya bertarung Plague Knight sangat berbeda dengan Shovel Knight. Walaupun stage yg kamu jelajahi masih sama dengan petualanganmu di cerita sebelumnya. Rasa kagok pasti akan tetap ada & itu bukanlah hal yanganeh, mengingat serangan yg semula hanya berupa kibasan sekop jarak dekat, sekarang berubah menjadi lemparan bom jarak jauh.

Tidak hanya itu, bahkan cara Plague Knight melompat saja unik & butuh sedikit waktu untuk terbiasa. Kedengarannya mungkin menyusahkan karena kita harus latihan lagi.Tapi ketika kamu sudah menguasai kontrol Plague Knight, rasanya kamu akan malas kalau harus kembali memakai Shovel Knight.


Semakin Besar Ledakannya, Semakin Ahli Ilmuwannya
Fitur kustomisasi bom yg dihadirkan di DLC ini membuat saya takjub!Menghancurkanmusuh sekarang bisa dilakukan dengan bebas dari arah mana saja yg kita kehendaki.

Lempar bom ke atas, ke tengah, ke bawah ataupundiledakkan sesuai kemauan menjadi hal yg mungkin. Kita secara tidak sadar ikut diajak melakukan eksperimen dengan memadukan tiga elemen pada bom yaitu Casing, Powder, & Fuse.



Casing mengatur arah lemparan bom, entah itu ke bawah, lambung ke atas, lurus, / bisa juga diatur mengelilingi karakter sebagai perisai.Powder menentukan jenis ledakan yg dihasilkan,sepertitigaledakan kecil atapun satuledakan besar. SedangkanFuse memberikan variasi kapan ledakan itu terjadi, apakah meledak seketika / bisa juga ketika diinginkan saja.

Perencanaan kombinasi bom yg tepat akan membantu Plague Knight dalam petualangannya. Dengan dipadu gerak refleks yg tepat, kedua hal ini menjadi penentu kesuksesan Plague Knight melewati berbagai medan menantang sertalawan-lawan yg sulit.


Melompat Lebih Tinggi
Jarak lompat Plague Knight sangat pendek walaupun sudahdibantu dengan lompatan ganda. Mungkin ini satu-satunya hal minus jika dibandingkan dengan Shovel Knight. Tapi jangan khawatir, dengan menahan & melepaskan tombol seranganmaka Plaque Knight akan melakukan satu lagi lompatan berbeda bernama Burst.

Burst tidak hanya berguna untuk mencapai tempat yg jauh / tinggi ketika dikombinasikan dengan double jump, tapi juga dapat meruntuhkan rintangan & melukai musuh di saat bersamaan. Bahkan sering kali jurus Burst ini akan menjadipenyelamat terakhirmu ketika mulut jurang sudah menanti. Sama seperti pada komponen bom, Burst juga memiliki beberapa varian efek seperti slow motion, es, / putaran yg memiliki damage tinggi.


Belum Selesai!
Ingat denganRelic? Item iniadalah beberapa senjata khusus milik Shovel Knight yg sayangnya tidak bisa kamu pakai. Sebagai gantinya, kamu bisa menemukan peti biru yg tersembunyi di tiap stageberisi senjata khusus Plague Knight, yaitu Arcana.

Arcana dapat digunakan selama meteran magic masih berwarna hijau. Jika digunakan berlebihan akan berubah menjadi warna merah & tak bisa digunakan sampai meteran tersebutterisi kembali secaraotomatis. Bisa juga diisi dengan mengambilitem pot seperti halnya Shovel Knight mengisi magic Relic miliknya.



Kelebihan terakhir adalah kamu dapat menggunakan item penyembuh bernama Health Tonic. Selain mengisi health, Health Tonic juga menambah batas maksimal health ketika tiap kali dikonsumsi yg ditandai dengan bertambahnya satu lingkaran hijau di belakang lingkaran merah health.

Cara mendapatkan efek komponen bom & Burst yg berbeda bisa kamu lakukan denganhartayang sudah dikumpulkan di sepanjang perjalanan stage.Untuk membuka efek yg lebih kuat, kamu bisa mendapatkannya dengan koin berwarna hijau bernama Cipher Coin yg tersebar di tiap stage. Temui Mona untuk membeli bahan-bahan tersebut!



Perbedaan DLC Plague of Shadowsdengan cerita aslinya, selain perubahan karakter utama menjadi Plague Knight, adalah tersedianyastagebonus yg hanya bisa diselesaikan dengan Arcana milik Plague Knight, kemunculanmata uang Cipher Coin, & duabos akhir yg berbeda dari Shovel Knight. Sedangkan untuk stage world mapbiasa, stage bonus, & musuh-musuh side quest masih sama seperti petualanganmu ketika menjadi Shovel Knight.

Perbedaan tersebut membuatDLC ini tidak terasa dipaksakan dengan menggantikarakter utama. Ketika saya menamatkanDLC Plague of Shadowsini,tidak ada satupun fitur unggulanShovel Knightyang dikorbankan.Bahkan Plague Knight juga mendapatkan beberapa kostum alternatif seperti halnya Shovel Knight yg dapat menggantiarmor miliknya.

Untuk kalian yg memainkan Shovel Knight di 3DS seperti saya, kamu akan menikmati kemudahanmengatur bom, Burst, & Arcana secara instan. Kamu hanya perlu melakukan touch pada layar bawah tanpa perlu melakukan pause ketika sedang bermain. Kemudahan ini juga dapat dinikmati di konsol Wii U.


Kesimpulan
Menurut saya, memainkan DLC Plague of Shadowsrasanya seperti memainkan Shovel Knight versi cheat. Banyak rintangan yg bisa dilewati cukup dengan lompatan Burst (justru dianjurkan untuk dilompati saja). Ada juga Arcana yg dapat mencegah kamu jatuh dengan menciptakan pijakan.Belum lagi kamu bisa menciptakan perisai bom yg bisa melindungi sekaligus menyerang.

Tapi tentu saja tantangan akan tetap terasa dalam eksekusinya. Berteriak frustasi karena karaktermu mati mungkinakan tetapmenjadi makanan sehari-hari.Herannya, hal tersebut tidak menghentikan sayamemainkangameini, khususnya karena keberadaanfitur baru kustomisasibom.

Bagi kamu yg belum pernah memainkan Shovel Knight, saya pikir sekarangadalah saat yg tepat untuk mencobanya. Kamu bisa membeliversifisik Shovel Knightyang akan dirilis di Amerika 13 Oktober & di Eropa 16 Oktobernanti. DLC Plague of Shadows juga sudah termasuk di dalam versi fisik tersebut.
Steam Link: Shovel Knight, Rp. 115.999
Nintendo eShop Link (Wii U): Shovel Knight, $14,99 (sekitar Rp 221.000)

Nintendo eShop Link (3DS): Shovel Knight, $14,99 (sekitar Rp 221.000)

PlayStation Store US Link (PS3/PS4/PS Vita):Shovel Knight, $14,99 (sekitar Rp 221.000)

Xbox StoreLink (Xbox One):Shovel Knight, $14,99 (sekitar Rp 221.000)

Dikutip dari sini
 
Top