• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

[Review] Zenfone 3: Smartphone Fotografi Dengan Desain Premium

Ophelia

Game Maniacs
Journalist
Zenfone 3, smartphone terbaru dari Asus ini memang sudah tidak perlu diragukan lagi kemampuannya baik untuk multitasking, gaming, maupun penggunaan sosial media yg saat ini memang se&g menjadi tren. Tim Indogamers sendiri memiliki kesempatan emas untuk mencoba langsung ketangguhan smartphone yg satu ini. Oleh karena itu, kali ini Indogamers akan membuat sedikit ulasan mengenai kelebihan & kekurangan smartphone Zenfone 3. Yuk simak ulasan selengkapnya disini.


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});
Jika kalian pengguna setia Zenfone, pastinya akan terkagum-kagum dengan desain yg ditampilkan oleh Zenfone 3. Yup, generasi baru Zenfone kali ini memiliki desain yg jauh berbeda dari pendahulunya. Bagaimana tidak, Zenfone 3 menggunakan bahan metal frame yg terbuat dari bahan alumunium alloy dimana bahan tersebut merupakan bahan yg digunakan untuk membuat ba& pesawat tempur. Saygnya, material ini sangat licin sehingga smartphone rawan jatuh. Oleh karena itu, Indogamers menyarankan agar pengguna Zenfone 3 menggunakan case tambahan.

Asus Zenfone 3 sendiri mengusung kaca berteknologi 2.5 D Curve Glass dimana teknologi ini mampu memberikan tampilan yg sangat berbeda dibanding pendahulunya. Tidak hanya itu, layar tersebut juga dilapisi dengan perlindungan Corning Gorilla Glass 3 sehingga layar smartphone bisa aman dari goresan. Di bagian atas layar, terdapat sensor proximity yg berguna untuk mengatur pencahayaan layar secara otomatis.


Dibagian belakang, kalian akan menemui sensor sidik jari berbentuk lonjong. Tidak hanya itu, kalian juga akan menemukan sensor laser, flash, & juga kamera utama yg sangat ciamik tentunya!

Beralih ke sektor kamera, Asus Zenfone 3 ini mampu menghasilkan kualitas gambar yg begitu memukau baik di dalam ruangan maupun diluar ruangan. Dengan mengusung tagline Build for Photography, kamera yg dimiliki ole Zenfone 3 ini memang sudah tak perlu diragukan lagi. Untuk bagian belakang, smartphone ini mengusung kamera dengan resolusi 16MP. Agar mendapatkan hasil yg maksimal, kamera utama tersebut mengusung sensor Exmor RS IMX298 milik Sony. Kamera belakang ini bisa menghasilkan video dengan resolusi 4K. Se&gkan untuk bagian depan, Asus menyematkan kamera beresolusi 8MP.


Hasil Foto Kamera Utama Zenfone 3 Diluar Ruangan​


Hasil Foto Kamera Utama Zenfone 3 Diluar Ruangan​


Hasil Gambar Kamera Depan​

Untuk menghasilkan kualitas gambar yg lebih baik, Asus menyiapkan sebuah software khusus bernama ASUS PixelMaster 3.0. Software ini memiliki deretan fitur-fitur canggih yg sanggup memanjakan para pecinta fotografi. Deretan fitur tersebut antara lain Auto, Manual, HDR Pro, Beautification, Super Resolution, Children, Low Light, QR Code, Night, Depth of Field, Effect, Selfie, GIF Animation, Panorama, Miniature, Time Rewind, Smart Remove, All Smiles, Slow Motion, & Time Lapse.

Beralih ke sektor jeroan, Asus Zenfone 3 menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 625 berkecapatan 2 Ghz yg dipadu dengan RAM berkapasitas 3GB. Untuk urusan game, prosesor gahar tersebut akan didampingi dengan GPU teranyar yakni Adreno 506. Dengan begitu, beragam game mobile populer saat in mulai dari Final Fantasy Mobius, Vainglory, or bahkan game-game VR bisa dilibas dengan baik.


Untuk urusan konektivitas, Zenfone 3 sudah mendukung jaringan internet cepat 4G LTE di kedua slot SIM cardnya. Saat di uji menggunakan Antutu, skor yg didapatkan oleh smartphone ini terbilang tinggi yakni sekitar 62293. Untuk harganya sendiri, Zenfone 3 dibandrol berkisar Rp. 4 juta saja.

Zenfone 3 tersedia dalam beberapa varian warna mulai dari Sapphire Black, Moonlight White, & Shimmer Gold. Berdasarkan spesifikasi & juga uji coba, Indogamers menuimpulkan jika smartphone kelas menengah ini mampu memberikan kesan premium yg begitu apik. Tidak sampai disitu, Zenfone 3 juga memiliki beragam kelebihan terutama di sektor kamera. Jadi bagi kalian yg ingin memiliki smartphone dengan kualitas kamera kelas wahid, Zenfone 3 bisa menjadi salah satu pilihannya.

Sumber

Forum N3 Nyit-nyit.net membahas Video games, indie games, standalone games, plugins, free games, game extensions, expansion packs, game episode, game cheat, cara curang, cheat engine, game mods, modifications, mods, development, total conversions, modification, enhancement, games, plugins, addons, extensions, episode, expansion packs. We talks about latest Game Cheats, Cracks, Keygens and Hacks. Hacks & Cheats and trainers for many other multiplayer games. Free download games, hacks, cheats tools, projects, graphics. We create Hacks for Games,Cheats Tools,Trainer Tools. Hack,Cheats,Hack iOS Games,Hack Android Games,Cheats facebook games, Online games hack. [Review] Zenfone 3: Smartphone Fotografi Dengan Desain Premium.
 
Top