• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Liga Spanyol Sejarah Hari Ini (30 April): Debut Internasional Xabi Alonso

Bola

SBOBET
Journalist
Lupakan sejenak terpelesetnya Xabi Alonso dalam adu penalti memalukan Bayern Munich di semi-final DFB-Pokal, Selasa (28/4) kemarin. Untuk saat ini, marilah menapaktilasi salah satu momen bersejarah dari sang gelandang yang nantinya akan berujung pada kejayaan abadi bagi negeri tercintanya, Spanyol.

Ya, tepat 12 tahun lalu, Alonso menapakkan kaki untuk pertama kali di panggung sepakbola internasional. Sebuah debut yang memuaskan karena Alonso bermain starter sebelum ditarik keluar di menit 71 dan Spanyol menang telak 4-0 atas Ekuador dalam sebuah laga uji coba di Estadio Vicente Calderon.

Debut tersebut seperti tidak terelakkan karena Alonso memang tampil menjanjikan ketika itu bersama Real Sociedad dan sudah menjadi langganan timnas Spanyol U-21. Inaki Saez, pelatih La Roja kala itu, lantas memanggilnya tanpa ragu. "Dia memiliki akurasi umpan yang fantastis dan visi bermainnya sungguh sangat jelas,” puji Saez kepada sang matador muda.

Benar saja, sejak melakoni partai perdananya tersebut, Alonso menjadi bagian tak terpisahkan dari generasi emas Spanyol. Alonso, bersama duo penyihir Barcelona -- Xavi Hernandez dan Andres Iniesta -- mampu menciptakan tiruan The Three Musketeers di lini tengah Spanyol. Berposisi sebagai gelandang jangkar, Alonso menjadi metronom permainan nan elegan bagi Spanyol yang berorientasi pada penguasaan bola. Hasilnya terbukti luar biasa.

Mantan pemain Liverpool dan Real Madrid ini mampu memberikan sumbangsih besar dalam perubahan nasib timnasnya secara drastis – dari sebuah kesebelasan yang selalu mengecewakan di panggung internasional menjadi timnas adidaya dalam kurun waktu empat tahun lewat raihan dua gelar Piala Eropa (2008 dan 2012) dan satu Piala Dunia (2010).

Satu-satunya cacat dalam karier gemilang Alonso mungkin adalah kegagalannya menginspirasi Spanyol, sang juara bertahan, di Piala Dunia 2014 lalu di mana pasukan Vicente Del Bosque harus tersingkir di fase grup. Saat itulah Alonso merasa kariernya di timnas sudah waktunya untuk diakhiri. Dan ketika turnamen terakbar di Brasil itu selesai, maka selesai pula ia mengusung panji Spanyol, meninggalkan jejak 114 caps dan 16 gol.

"Saya telah menjadi bagian dari generasi bersejarah yang telah mewujudkan mimpi jutaan fans. Sejak 30 April 2003 itu, ketika saya melakoni debut di usia 21 tahun, saya hidup dalam momen luar biasa,” kenang Alonso.

liga spanyol table, klasemen, seri b, malam ini, terkini, divisi 2, Sejarah Hari Ini (30 April): Debut Internasional Xabi Alonso
 
Top