• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Styx: Master of Shadows, Uji Kemampuan Memanjat Menara Bersama Sesosok Goblin!

ON3

Mahasiswa
Journalist
Yo N3 Mania!



Januari 2014 lalu, Cyanide Studio mengumumkan Styx: Master of Shadows. Sebuah game action yang fokus pada mekanis stealth, serta bakal dirilis untukMicrosoft Windows,PlayStation 4danXbox One. Game ini menjadi prekuel secara cerita, atau sekuel secara kontinuitas dari Of Orcs and Men. Dan benar, melihat judul game pertamanya, kalian kembali akan mengendalikan sesosok orc yang bersaksi diam-diam dalam game ini.

Sebagai orc berusia dua abad, atau di beberapa cerita lainnya makhluk itu disebut juga sebagai goblin, kalian sepanjang permainan kalian akan mengendalikannya dalam memanjat menara, menghadapi puzzle, bertarung dengan penjaga manusia, dalam sebuah gameplay action yang disisipi unsur RPG.



Dalam duniaStyx, sebuah menara tak bertuan yang disebut Tower of Akenashmelindungi World Tree, dimana jantung pohon tersebut, dikenal sebagai sumber substansi yang misterius dan sangat kuat, yang disebut sebagai Amber. Selama orc menyusup ke dalamnya, dia juga akan berhadapan dengan menusia, orc lainnya, dan juga para elf yang ahli dalam menggunakan sihir yang juga memburu substansi Amber, seiring dia menyelesaikan level dan menyelesaikan beragam objective yang ditawarkan. Sembari melakukan misi utama mencari artefak yang tak ternilai harganya, kalian bisa menyelesaikan setiap level dengan beberapa cara, sehingga menawarkan pada kita gaya bermain yang berbeda. Entah itu dengan fokus stealth, diam-diam menyusup, atau secara frontal menghadapi pertarungan.



Seiring kalian menaiki menara, experience yang terkumpul dari hasil bertarung melawan musuh, atau berhasil menyelesaikan objective, bisa digunakan untuk membuka skill, gerakan dan senjata baru yang bisa dikustomisasi hingga enam tingkatan. Sunstansi Amber juga akan mendukungmu dengan memberikan kekuatan aneh, dan akan sangat berguna ketika orc tersebut terdesak — seperti dengan membuatnya tidak terlihat dari mata musuh, atau menciptakan beberapa wuud tiruan karakter.



Meskipun belum juga dipastikan kapan game yang dibangun dari engine Unreal 3 ini bakal dirilis (hanya disebutkan September 2014 nanti), namun developerCyanide Studio baru saja memberi gambaran lagi seperti apa game mereka ini melalui video trailer baru, yang bisa kalian lihat di bawah!

Styx: Master of Shadows – Summer Trailer


Styx: Master of Shadows – E3 Gameplay


Styx: Master of Shadows – Teaser

N3 tidak bisa memberikan klarifikasi berita diatas adalah benar 100% karena konten Styx: Master of Shadows, Uji Kemampuan Memanjat Menara Bersama Sesosok Goblin! diatas dikutip dari Internet secara gamblang.
 
Top