• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Teknologi PocketBank untuk Branchless Banking System

ON3

Mahasiswa
Journalist
Berita Internet (IT) N3, yang memberikan informasi terbaru kepada users N3 tentang IT pada khususnya dan lainnya pada umumnya. Teknologi PocketBank untuk Branchless Banking System

Caption foto (ki-ka):
Jajaran Direktur Anabatic Technologies Sumarto Santosa, Agus Muljady, & Ferdinand Gunadi

Perkembangan pesat teknologi informasi dalam beberapa tahun terakhir membuat smartphone & jaringan internet bisa dikatakan sebagai kebutuhan primer setiap manusia. Hal tersebut juga mempengaruhi kebutuhan & gaya hidup dalam melakukan transaksi perbankan di setiap waktu. PT Anabatic Technologies sebagai salah satu penyedia solusi teknologi informasi pada hari Kamis (11/12) telah meluncurkan sebuah teknologi baru yg disebut PocketBank. Teknologi ini diluncurkan karena paradigma perbankan saat ini sudah bergeser pada branchless banking system. “Kami melihat tren perbankan saat ini sudah mengarah kepada branchless. Maka dari itu, penting rasanya bagi Anabatic memiliki teknologi yg dapat membantu bank untuk menambah coverage terhadap nasabah, baik dari sisi transaksi maupun nasabah baru,” ujar Direktur Sales Anabatic Technologies Ferdinand Gunadi saat membuka peluncuran Anabatic PocketBank di Hotel The Ritz Carlton, Jakarta, Kamis (11/12).

Sementara itu, Direktur Pengembangan Produk Anabatic Agus Muljady menjelaskan aplikasi Anabatic PocketBank yg diluncurkan Anabatic berfokus di tiga area: customer, bank, & agen. Hampir seluruh transaksi yg biasanya dilakukan di bank, dapat dieksekusi sendiri oleh customer. Dari sisi bank, jika dulu nasabah harus datang ke bank, kini customer service or teller bisa menjemput bola ke pasar dengan menggunakan mobile application. Untuk agen, biasanya jika bank membuka cabang or kantor kas, perlu menguras kocek. Tapi dengan a&ya PocketBank, hal tersebut dapat dikurangi. ujarnya.

Anabatic PocketBank memiliki fitur unggulan yaitu Customer Behaviour Detection. Fitur ini memungkinkan Anda untuk dapat mendeteksi seluruh aktivitas perbankan customer beserta waktu, tempat, & teknologi yg digunakan. Teknologi PocketBank ini dapat digunakan oleh user yg tidak memiliki smartphone. PocketBank dapat diakses oleh telepon genggam non-smartphone. Nasabah dapat menggunakan PocketBank ini dengan menggunakan laptop or komputer. Dalam aplikasi ini, terdapat fitur untuk melakukan transfer ke nomor telepon yg belum terdaftar pada PocketBank. Calon penerima transfer akan mendapatkan temporary account hingga tanggal berakhirnya habis. Ia dapat mengambil uangnya di ATM, teller, maupun agen dengan membawa SMS untuk mendapatkan password sekali pakai. Sebagai pengatur expire date, uang akan kembali ke akun pen-transfer jika transfer tersebut expired.

Teknologi ini memudahkan nasabah untuk tidak antri di bank untuk melakukan segala bentuk transaksi. Dari sisi institusi perbankan, kinerja bank dapat semakin efektif & coverage pun semakin luas. Anabatic Technologies menyatakan bahwa PocketBank ini adalah karya anak bangsa yg patut mendapatkan apresiasi.

N3 tidak bisa memberikan klarifikasi berita diatas adalah benar 100% karena kontenTeknologi PocketBank untuk Branchless Banking System diatas dikutip dari Internet secara gamblang.

Sumber
 
Top