• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Warhammer 40.000: Dark Nexus Arena Dijadwalkan Rilis 2016 Mendatang!

ariyahandara

TK B
Level 1
Developer Whitebox Interactive belum lama ini memperkenalkan debut game MOBA pertama mereka berjudul Warhammer 40.000: Dark Nexus Arena (DNA). Buat kamu para fans judul originalnya yang sempat dirilis oleh EA dan tutup di tahun 2013 lalu, tentu kabar ini menjadi berita baik untukmu.

Whitebox Interactive merupakan sebuah indie game developer yang berbasis di Vancouver. Rumah studio ini mungkin baru pertama kali kamu dengar, pasalnya, Whitebox sendiri baru didirikan belum lama ini, atau tepatnya tahun 2014 lalu. Kendati demikian, menurut informasi yang tertera pada situs resmi mereka, tim di dalam studio ini terdiri dari para veteran dan developer berbakat yang berpengalaman dalam pengembangan sebuah game. Saat diluncurkan nanti, Whitebox juga menggandeng Games Workshop sebagai partner resmi mereka.

Warhammer 40.000: Dark Nexus Arena merupakan sebuah game MOBA ‘brutal’ yang mengambil setting kelamnya dunia Warhammer 40.000. Pemain akan mengontrol Veteran Warrior (hero / champion) dari veteran ikonik Space Marines, Orks, dan Tau armies dalam battle 4vs4 pemain. – Website Resmi Warhammer 40.000: Dark Nexus Arena

Menurut informasi yang beredar, sejumlah ras dalam Warhammer 40.000 yang telah dikonfirmasi bakal hadir dalam Dark Nexus Arena antara lain The Adepta Sororitas (Sisters of Battle), Dark Eldar, Eldar, dan Chaos Space Marines.

“Kami sangat senang dapat bekerjasama dengan Games Workshop untuk meluncurkan game MOBA pertama kami yang mengambil setting dunia Warhammer 40.000. Kami merupakan pemain-pemain hardcore MOBA dengan tujuan membangun sebuah game yang menawarkan pengalaman bermain yang mulus kepada pemain dengan latar belakang berbeda” ungkap Jonathan Falkowski selaku CEO dari Whitebox Interactive.

For your information, Warhammer 40.000: DNA akan dirilis dengan model bisnis Free-to-play pada tahun 2016 mendatang. Untuk kamu-kamu yang ingin mencicipi game ini lebih awal (Kuartal ke-2 2015), pihak pengembang menawarkan paket early access yang dibandrol seharga USD$25 – USD$125.

sumber : imogame.com
 
Top