• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

World's Dawn - Alternatif Harvest Moon dari Developer Indie

Ophelia

Game Maniacs
Journalist

Bagi kamu yg kecewa dengan Harvest Moon: Seeds of Memories, saya ingin merekomendasikan salah satu game indie yang memiliki gameplay sangat mirip dengan Harvest Moon. Game tersebutadalah Worlds Dawn, sebuah simulasi kehidupan dengan visual berkualitas dariRPG Maker. Game ini dikembangkan oleh Wayward Prophet danbaru saja dirilis di Steam.

Saya berkesempatan mencoba demo Worlds Dawn dan ternyata game ini cukup membuat saya terkesan. Mulai dari cutscene pembukaan yg berhasil menggugah rasa penasaran sampai beragam fitur yg mengingatkan saya kembali dengan Harvest Moon: Back to Nature.



Kamu akan diberikan pilihan karakter pria / wanitadi awal permainan beserta satu anjing yg akan setia menemani. Tugasmu adalah menyelamatkan ladang yg telah ditinggalkan oleh mendiang kakek & nenek sang karakter. Ladang ini sempat menjadi primadona & berhasil memajukan perekonomian desa Sugar Blossom. Sayangnya saat mereka tiada, aktivitas desa menjadi lesu kembali, bahkan banyak yg memutuskan untuk pindah ke kota.

Sebanyak 32 pendudukdesa Sugar Blossom akan ikut berperan dalam membangkitkan kembaliladangmu. Selain itu, beragam fitur mulai dari bercocok tanam, beternak, memancing, menambang, menemukan tambatan hati, & beragamfiturkhas Harvest Moon akan kamu jumpai di sini.





Mini game sepak bola yg saya mainkandalam demo juga hanya satu dari sekianvariasi yg adadalam Worlds Dawn. Melalui trailer, kamu bisa melihat adanya mini game renang, kompetisi balap anjing, & festival menari.

Semuanya dibalut dengan sangat bagus meskipun menggunakan gaya visual khas RPG Maker. Developerjuga meyakinkan bahwa Worlds Dawn akan memberikan pengalaman bermain tidak kurang dari tiga puluh jam.

Kamu bisa membeli World’s Dawndengan harga sekitar Rp99.000. Segera beli game ini, sebelum harga spesial yg diberikan oleh Wayward Prophet berakhir pada 2 Februari mendatang.
Steam Link: World's Dawn, Rp. 98.999

Dikutip dari sini
 
Top