• Silahkan bergabung dengan chat kami di Telegram group kami di N3Forum - https://t.me/n3forum
  • Welcome to the Nyit-Nyit.Net - N3 forum! This is a forum where offline-online gamers, programmers and reverser community can share, learn, communicate and interact, offer services, sell and buy game mods, hacks, cracks and cheats related, including for iOS and Android.

    If you're a pro-gamer or a programmer or a reverser, we would like to invite you to Sign Up and Log In on our website. Make sure to read the rules and abide by it, to ensure a fair and enjoyable user experience for everyone.

Liga Italia Sejarah Hari Ini (5 Juli): Munculnya 'Penyelamat' Napoli

Bola

SBOBET
Journalist
5 Juli 1984 akan selalu menjadi hari yang tak akan pernah dilupakan pendukung Napoli. Pada hari itu 32 tahun silam, Diego Maradona diperkenalkan sebagai pemain Napoli di San Paolo.

Apa istimewanya momen tersebut? Bila Anda tak berada di sana, dan bukan pendukung Napoli, Anda tak akan melihat betapa luar biasanya momen ketika Maradona diperkenalkan ke publik.

SIMAK JUGA
Halaman Utama Euro 2016
Lives-Scores Goal Indonesia
Kanal Transfer Pemain

Pada hari itu, hari yang cerah seperti sebelum-sebelumnya, warga Naples membuka hari dengan antusias. Hal ini terjadi karena beberapa hari sebelumnya pihak klub mengumumkan akan ada momen perkenalan salah satu pemain anyar mereka.

Bahkan beberapa jam sebelum momen perkenalan tersebut, udara di Fuorigrotta seperti disatukan oleh doa dan mimpi. Bendera warna-warni juga dikibarkan dan spanduk dukungan juga dipasang, tentunya untuk meramaikan momentum perkenalan tersebut.

Sejumlah cenderamata juga mulai dijual di seluruh penjuru Naples, utamanya di sekitaran San Paulo, mulai dari sebungkus rokok Marlboro yang dikepak ulang dengan foto Maradona di bagian depan, kaset dengan lagu gabungan dengan harga 2,000 lire, poster, pita biru muda bahkan wig ikal berwarna hitam juga banyak ditemukan. Apalagi cenderamata lumrah seperti kaus dan sebangsanya, dengan wajah Maradona, yang bertebaran di mana-mana. Semuanya yang identik dengan Maradona ada di sana.

Dan layaknya sebuah festival, momen perkenalan tersebut dirayakan oleh seluruh Naples. Pihak Napoli pun memaksimalkannya dengan menjual tiket dengan harga 2.000 per lembar tiket dan 50.000 lembar tiket terjual. Tapi pada akhirnya, ada lebih dari 75.000 orang yang hadir di San Paolo stadium menyambut kedatangan Maradona.

Dan momen yang ditunggu pun tiba. Masuk ke stadion dengan menggunakan helikopter, Maradona melangkahkan kakinya ke rumput di stadion dan semua yang berada di San Paulo bersorak gembira. 30.000 lebih orang yang tak bisa masuk ke stadion pun tak kalah antusiasnya menyambut Maradona.

Legenda hidup sepakbola Argentina itu datang dengan menggunakan t-shirt putih dan celana panjang berwarna biru muda. Dengan dikelilingi kameramen, Maradona melambaikan tangannya, menjabat tangannya sendiri dan memberikan 'ciuman jauh' untuk pendukung Napoli. Maradona kemudian mendekati bola, melepas tendangan bebas dan menempatkannya ke tiang gawang dari jarak yang cukup jauh.

"Selamat sore Neapolitans. Saya sangat senang bisa bersama kalian semua. Forza Napoli!" ungkapnya lewat pengeras suara yang langsung disambut dengan gegap gempita oleh pendukung Napoli.

Dan pesta penyambutan itu pun berakhir ketika Maradona bergegas menuju kamar ganti pemain. Namun begitu, kesan yang didapat pendukung Napoli dan siapa pun yang hadir di sana begitu membekas.

Penulis olahraga David Goldblatt berkomentar: "Para pendukung diyakinkan bahwa penyelamat mereka telah datang."

Sementara sejumlah harian di Naples menuliskan: "Dengan minimnya kontribusi walikota, perumahan, sekolah, bus, layanan publik dan sanitasi, hal ini tak lagi menjadi masalah karena kami memiliki Maradona."

Dan benar saja, bersama Maradona, Napoli bisa menggugurkan dominasi Milan, Juventus, AS Roma dan Inter dengan meraih scudetto di tahun 1986/87 dan 1989/90. Coppa Italia pada tahun 1987 juga berhasil diraih, demikian pula dengan trofi Piala UEFA 1989 dan Piala Super Italia 1990.

liga italia seri a b, liga italia era digital, liga italia tabla, liga italia terkini, liga italia tvri, liga italia klasemen, Sejarah Hari Ini (5 Juli): Munculnya 'Penyelamat' Napoli
 
Top